bakabar.com, BANJARMASIN – Kapolda Kalsel Irjen Pol Yazid Fanani kembali memimpin langsung pemadaman api di kawasan Guntung Damar, Kecamatan Landasan Ulin, Banjarbaru, Minggu (15/09) malam.
Sejak pukul 22.00, Jenderal bintang dua itu terjun langsung untuk mengecek hotspot atau titik panas di sekitar kawasan Guntung Damar.
Selain itu dia juga melakukan pendinginan lahan pasca kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang melanda daerah itu
Irjen Pol Yazid Fanani bahkan ikut berjibaku. Masuk ke lokasi kebakaran lahan untuk melakukan pemadaman dan pendinginan.
Ia juga tak segan-segan terjun langsung dan melakukan penyemprotan lahan gambut yang terbakar.
Dari situ, Kapolda mengajak semua lapisan masyarakat untuk saling bahu membahu memadamkan api. Sekaligus mengingatkan pentingnya pencegahan supaya tidak merambah lebih luas.
“Saya meminta kepada seluruh masyarakat di Banua ini agar membantu petugas untuk memadamkan lahan-lahan yang terbakar di sekitar lingkungannya,” ucap Yazid Fanani dalam siaran persnya.
Ia juga meminta kepada Satgas Karhutla agar segera memadamkan api sekecil apapun untuk mencegah Karhutla yang jadi penyebab bencana asap.
“Jangan meremehkan adanya hotspot. Jika api muncul langsung padamkan jangan tunggu sampai membesar. Apalagi lahan terbakar ini merupakan lahan gambut, tingkat kesulitannya tinggi untuk dipadamkan,” tuturnya.
Baca Juga: Hadapi Karhutla, Dishut Kalsel Gelar Salat Istigasah bersama Anak Yatim
Baca Juga: Karhutla Meningkat, Kabut Asap Teror Kesehatan Masyarakat
Baca Juga:Update Tersangka Karhutla, Jadi 179Orang dan Empat Korporasi
Reporter: Eddy Andriyanto
Editor: Fariz Fadhillah