Hot Borneo

Kronologis Peti Kemas Jatuh dari Truk di Bundaran Hamalau HSS

apahabar.com, KANDANGAN – Kronologis peti kemas jatuh dari truk di Bundaran Ketupat Hamalau, Kecamatan Sungai Raya,…

Featured-Image
Peti kontainer terjatuh di Bundaran Ketupat Hamalau Sungai Raya HSS. Foto-Polres HSS 

bakabar.com, KANDANGAN - Kronologis peti kemas jatuh dari truk di Bundaran Ketupat Hamalau, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), akhirnya terungkap.

Sebelumnya, pengguna jalan dihebohkan dengan jatuhnya peti kemas di Bundaran Ketupat Hamalau, Jumat (23/9) pagi.

Berdasarkan informasi yang dihimpun bakabar.com dari Dishub HSS, truk berplat DA 8947 CK tersebut datang dari Pelabuhan Trisakti Banjarmasin menuju Barabai, Hulu Sungai Tengah (HST).

"Truk sedang membawa teh kotak. Sekarang insiden ini sudah ditangani oleh Satlantas Polres HSS HSS," ucap Sekretaris Dishub HSS, Mawardi.

Terpisah, Kapolres HSS, AKBP Sugeng Priyanto melalui Kasi Humas, Ipda H Purwadi menjelaskan, peti kemas terjatuh pada Jumat (23/9) sekitar pukul 06.00 Wita.

Awalnya, sopir truk Indra Imanu (28) sedang melaju dari arah Sungai Raya menuju Kandangan.

Setiba di Bundaran Ketupat, ia tidak dapat menguasai laju mobil di tikungan, sehingga penjepit has kiri belakang lepas. Padahal, cuaca di sana dalam keadaan cerah tidak ada turun hujan.

"Muatan truk terjatuh ke badan jalan sebelah kiri. Saat kejadian tidak ada korban jiwa," ungkap Ipda H Purwadi.

Sampai dengan pukul 15.00 Wita, peti kemas masih berada di lokasi kejadian, dan masih dalam tahap pengamanan polisi agar tidak mengganggu pengguna jalan lainnya.

Polisi masih menunggu kedatangan truk crane untuk mengevakuasi peti kemas tersebut.



Komentar
Banner
Banner