Tak Berkategori

KPU HSS Siap Laksanakan Pemilu 2019

apahabar.com, KANDANGAN – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Nida Guslaili Rahmadina…

Featured-Image
Ilustrasi KPU. Foto-net

bakabar.com, KANDANGAN - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Nida Guslaili Rahmadina menyatakan, pihaknya sudah siap melaksanakan Pemilu Presiden (Pilpres) dan Pemilu Legislatif (Pileg) 2019.

"Siap dalam artian secara anggaran, regulasi, dan juga logistik," kata Nida kepada Wartawan Apahabar.com, Rabu (9/10).

Dikatakannya, saat ini sejumlah parpol dan calon legislatif sudah saling berkompetisi menarik dukungan massa. Dari aspek regulasi, dinyatakan pasti sudah siap. Begitu pula terkait anggaran pemilu 2019 juga terpenuhi.

img

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Nida Guslaili Rahmadina. Foto-bakabar.com/Nasrullah

"Bahkan hari ini pun kita kerjasama dengan Pemerintah Daerah di Rumah Pintar PKK untuk sosialisasi pemilu 2019," katanya lagi.

Ditambahkannya, begitu pula dari logistik juga sudah mulai berdatangan. Seperti kotak suara dan bilik suara sudah sampai dan memenuhi sesuai dengan jumlah yang dibutuhkan.

"Jadi kawan-kawan di sekretariat juga sudah menyiapkan logistik yang sudah sampai sebagian dan yang sudah memenuhi kebutuhan ke Komisi Pemilihan Umum Hulu Sungai Selatan," pungkasnya.

Baca Juga:Tegangan Tinggi di Jalan Intan Amaco Bukan Tanggung Jawab PLN Banjarbaru

Reporter: NasrullahEditor: Aprianoor



Komentar
Banner
Banner