bakabar.com, MAGELANG - Ribuan masyarakat antusias menyaksikan konser Denny Caknan. Konser tersebut digelar di Lapangan Prangkoan, Mertoyudan, Kabupaten Magelang, Senin (15/1).
Penyanyi pop Jawa yang bernama asli Deni Setiawan itu membawakan sejumlah lagu andalannya seperti Klebus, Kalih Welasku, Cundamani, Pingal, Nemu, Pamer Bojo, Wirang, Taman Jurug, hingga Dumes.
Masyarakat terlihat larut dan ngambyar bersama lagu-lagu Denny Caknan yang beberapa bernuansa sedih dan patah hati.
Terlebih, konser Denny Caknan yang digelar ketiga kalinya di Magelang ini tidak dipungut biaya sepeserpun alias gratis.
Selain mengajak penonton bernyanyi bersama, suami Bella Bonita itu juga melemparkan jaket miliknya untuk fans setianya.
Penonton yang melihatpun sontak saling dorong, heboh dan berebut jaket milik Denny Caknan.
Seorang penonton asal Borobudur, Leni (23) merasa terhibur dan sangat puas dengan adanya konser tersebut.
"Sampai serak menyanyi, karena hafal semua lagunya, seru sekali, tidak sia-sia datang dari sore," kata Leni, Senin (15/1).
Leni sudah menantikan momentum manggung Denny Caknan di kotanya sejak beberapa minggu yang lalu.
"Tiga kali ini di Magelang dan selalu nonton, soalnya suka lagu-lagunya, terutama Pingal sama Cundamani," ujarnya.
Leni berharap, ke depan ada konser Denny Caknan yang digelar gratis lagi, sehingga bisa menjadi hiburan bagi semua lapisan masyarakat.