Tak Berkategori

Khataman Al Quran ASN Kecamatan Simpur, Tradisi Baca Ayat Suci Sebelum Bekerja Minimal 5 Menit di HSS

apahabar.com, KANDANGAN – Spirit Al Quran nampaknya akan terus hidup di pemerintahan Kabupaten Hulu Sungai Selatan…

Featured-Image
Suasana khataman Al Quran di Kecamatan Simpur HSS. Foto-KominfoHSS.

bakabar.com, KANDANGAN – Spirit Al Quran nampaknya akan terus hidup di pemerintahan Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS).

Baru-baru ini giliran Kecamatan Simpur melaksanakan khataman Al Quran.

Kegiatan ini merupakan program pemerintah kabupaten setempat yang mengharuskan tiap aparatur sipil negara (ASN) membaca Al Quran sebelum bekerja minimal 5 menit.

Khataman Al Quran dihadiri Bupati HSS H Achmad Fikry, MAP.

“Khataman bukanlah akhir segalanya. khataman sebagai wujud syukur dan kemudian untuk seterusnya dilanjutkan membaca Al Quran dari awal lagi dan lagi,” pesan kepada ASN kecamatan Simpur.

Menurut Fikry, salah satu kebijakan pemerintah adalah mewajibkan semua pegawai untuk membaca Al Quran sebelum bekerja minimal 5 menit.

“Agar banyak manfaat yang bisa kita rasakan dengan membaca Al Quran sebelum memulai bekerja,” harapnya.

Pihaknya, kata Fikry, akan menyediakan Al Quran yang ada terjemahannya, sehingga dapat membaca ayat sekaligus terjemahannya.

“Dengan kita memahami dan mengerti tentu kita berusaha maksimal untuk menerapkan dalam kehidupan kita sehari-hari,” terangnya.

Fikry sangat bersyukur dan menyambut gembira atas terlaksananya khataman Al Quran di Kantor Camat Simpur.

“Terimakasih kepada Camat Simpur dan keluarga besar Kecamatan Simpur yang hari ini telah melaksanakan khataman Al Quran,” tutup Fikry.

Turut hadir pada kegiatan ini Camat Simpur Abdul Karim SSTP, MSi, Sekretaris Kecamatan Simpur Nafarin SSTP, MSi, para kepala desa, alim ulama dan seluruh staf Kantor Kecamatan Simpur.

Baca Juga: Pemerintah dan Warga HSS Doakan Pejuang Proklamasi Tentara ALRI

Reporter: Ahc01
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner