Banjarmasin Hits

Kesaksian Warga Kambang Barenteng Banjarmasin Saat Diserang Geng Motor

Aksi segerombolan remaja diduga geng motor, benar-benar telah meresahkan warga di Jalan Kambang Barenteng, Kelurahan Pengambangan, Banjarmasin Timur.

Featured-Image
Lokasi penyerangan geng motor di Jalan Kambang Berenteng, Kelurahan Pengambangan, Banjarmasin Timur, Minggu (22/10). Foto: apahabar.com/Amrullah

bakabar.com, BANJARMASIN - Aksi segerombolan remaja diduga geng motor, benar-benar telah meresahkan warga di Jalan Kambang Barenteng, Kelurahan Pengambangan, Banjarmasin Timur.

Aksi geng motor tersebut menyebabkan tiga warga setempat terluka lantaran terkena sabetan senjata tajam, Minggu (22/10). Tidak seorang pun dari pelaku yang dikenali korban.

Salah seorang korban bernama Ardi, mengalami luka di punggung. Sedangkan Imam terkena sabetan sajam di lengan dan jempol kiri.

"Sekitar pukul 02.30 Wita, saya bersama 8 teman duduk santai di depan Gang 9 November. Kemudian tiba-tiba datang sekelompok geng motor itu," papar Andi Wahyudin, salah seorang warga setempat.

Baca Juga: Diduga Geng Motor Serang Warga di Banjarmasin, 3 Orang Kena Sabet Sajam

"Dikira lewat saja, tetapi ternyata menyerang kami. Mereka menggunakan sepeda motor berbonceng tiga, serta membawa celurit, mandau, dan samurai," tambahnya.

Kejadian tersebut tentu saja meresahkan warga sekitar. Pun Andi mengeklaim tak pernah bermasalah dengan remaja lain, "Kami sudah sering nongkrong di depan gang. Makanya tak menyangka malah diserang," sambungnya.

Atas kejadian tersebut, para korban sudah lapor ke Polresta Banjarmasin, "Semoga kejadian tersebut tidak terjadi lagi," pungkas Andi Wahyudin.

Editor


Komentar
Banner
Banner