Kalsel

Kerugian Kebakaran di Alalak Tengah Banjarmasin Ditaksir Ratusan Juta

apahabar.com, BANJARMASIN – Tidak menyebabkan korban jiwa, kebakaran di Jalan Alalak Tengah RT 15, Banjarmasin Utara,…

Featured-Image
Sisa-sisa rumah warga yang terbakar di di Jalan Alalak Tengah RT 15, Banjarmasin Utara, Jumat (1/1). Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN – Tidak menyebabkan korban jiwa, kebakaran di Jalan Alalak Tengah RT 15, Banjarmasin Utara, Jumat (1/1), membawa kerugian ratusan juta.

Kebakaran itu menghanguskan 3 rumah, termasuk milik ketua RT setempat bernama M Rasyid yang dihuni 2 kepala keluarga dan 4 jiwa.

Korban berikutnya adalah Nurul 1 jiwa, serta rumah Djumirin yang dihuni 1 kepala keluarga dengan jumlah 3 jiwa.

Meski tidak menyebabkan korban jiwa, kebakaran itu menyebabkan kerugian yang ditaksir mencapai ratusan juta.

“Untung tidak terdapat korban jiwa. Tapi kerugian kurang lebih Rp210 juta,” jelas Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banjarmasin, M Hilmi, Jumat (1/1) pagi.

Sampai sekarang penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan kepolisian, sekalipun muncul dugaan tentang ulah Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ).

“Memang diduga disebabkan ODGJ. Namun kami belum berani memastikan 100 persen, karena pihak berwajib masih melakukan pemeriksaan lebih lanjut,” papar Hilmi.

Diduga Sengaja Dibakar, 3 Rumah di Alalak Tengah Banjarmasin Jadi Arang



Komentar
Banner
Banner