apahabar,JAKARTA - Pernahkah Anda mendapati seutas kabel listrik yang sedikit terkelupas karena gigitan tikus? Tak jarang hal tersebut menjadi alasan terjadinya korsleting.
Hewan pengeratini punya kebiasaan menggerogoti barang-barang seperti kertas, plastik, kayu, hingga kabel listrik untuk menjaga pertumbuhan giginya sendiri.
Lalu, kenapa tikus bisa aman-aman saja meski punya kebiasaan menggigit benda yang mengancam keselamatannya seperti kabel listrik?
Padahal kabel tersebut masih aktif yang berarti masih berarus listrik. Sementara jika pada manusia hal itu berpotensi membahayakan karena bisa kesetrum.
Mamalia dengan nama ilmiah muridae ini ternyata punya rahasia kenapa tidak kesetrum saat menggigit kabel listrik aktif. Inilah tiga kemungkinan tikus tidak kesetrum saat gigit kabel:
Menggigit Bagian yang Tak Berarus Listrik
Perlu diketahui bahwa kabel listrik rumah berarus bolak-balik, artinya ia mempunyai dua kutub yang berarus listrik dan yang tidak.
Jika kita tes menggunakan taspen, pada stop kontak maka akan ketahuan bahwa bagian berarus listrik ditunjukkan dengan nyala pada taspen.
Tikus tidak kesetrum kemungkinan ia hanya menggigit bagian kabel yang tidak ada arus listriknya sehingga tidak kesetrum.
Atau bisa jadi kabel yang digigitnya memang sedang dipadamkan sehingga tidak ada arus listriknya.
Tikus Kabur secara Spontan
Kemungkinan kedua bisa jadi tikus tersebut kesetrum karena menggigit kabel berarus listrik. Hanya saja, hewan pengerat itu buru-buru melepaskannya karena kaget sehingga akhirnya bisa kabur.
Oleh karena itu sangat jarang, bahkan tidak pernah kita temukan seekor tikus terpanggang karena kesetrum listrik saat menggigit kabel.
Kenapa Tikus suka Mengerat?
Dilansir dari media.neliti.com, salah satu ciri hewan pengerat adalah pada gigi mereka yang memiliki sepasang gigi seri yang berukuran agak besar, tidak memiliki taring dan gigi geraham depan.
Sama seperti tupai, hewan yang termasuk dalam ordo rodentia ini, memiliki gigi seri yang terus mengalami pertumbuhan dan mengerat benda menjadi salah satu cara untuk tikus untuk mengurangi pertumbuhan gigi seri tersebut.
Jika pertumbuhan gigi tersebut dibiarkan maka giginya akan terus memanjang, yang akhirnya menyulitkan tikus untuk mengunyah makanannya.
Jadi itulah sejumlah alasan mengapa tikus doyan menggit kabel dan selalu aman dari ancaman arus litrik. Semoga informasi ini bermanfaat, ya!