bakabar.com, BANJARBARU - Polda Kalimantan Selatan melangsungkan apel Operasi Mantap Brata untuk pengamanan Pemilu 2024.
Kapolda Kalsel, Irjen Pol Andi Rian Djajadi, mengatakan tidak ada daerah rawan konflik yang berpotensi menimbulkan kerusuhan di Banua.
"Semua daerah di Kalsel kondusif. Tak ada yang rawan konflik," kata polisi bintang dua itu.
Jika bicara indeks kerawanan secara nasional, Kalsel tidak masuk dalam kategori sangat rawan. Meski begitu, polisi tetap waspada.
"Kami tetap bersiap kepada hal-hal yang terburuk. Dari itu kami melakan simulasi pengamanam kota yang bekaitan dengan pengamanan pemilu," kata Kapolda.
Baca Juga: Geger! Warga Pasirmas Banjarmasin Temukan Pria Tewas Tergantung di Pohon
Di Banua, kata Andi Rian, hanya ada daerah yang masuk kategori kerawanan geografis. Seperti Kotabaru, Pegunungan Meratus di Hulu Sungai Tengah.
"Itu kan harus memerlukan peralatan yang lebih untuk mengangkut kotak suara dan sebagainya," ujarnya.
Ia juga mengimbau seluruh masyarakat di Kalsel agar datang ke TPS untuk menyumbangkan suaranya.
Baca Juga: Gerindra Klaim Hubungi Gibran Usai Putusan MK, Terkait Cawapres?
Sementara Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor, mengimbau masyarakat agar tetap menggunakan hak suara dengan baik dan menurut hati nurani masing-masing. "Jangan ada yang golput," pungasnya.
Untuk diketahui, Operasi Mantap Brata 2023-2024, dilakukan serentak di seluruh provinsi di Indonesia.