bakabar.com, JAKARTA - Memperingati Hari Raya Iduladha 2023, Pengelola Jakarta Islamic Center (JIC), Koja, Jakarta Utara akan menggelar salat Iduladha 1444 hijriah pada Kamis (29/6).
Kepala Panitia Hewan Kurban JIC, M Mastur Anwar mengatakan, nantinya salat Iduladha akan dilaksanakan di JIC Convention Hall, bukan di gedung utama Masjid, mengingat gedung utama Masjid JIC masih direnovasi.
"Karena Iduladha tahun ini, masjid kita belum bisa ditempati. Dalam proses pengosongan, pembersihan puing-puing. Dan sejak Idulfitri kemarin dan besok insyaallah sama, di ruang utama JIC Convention Hall," Kata Mastur ditemui di lokasi, Rabu (28/6).
Baca Juga: Wapres Maruf Amin Bakal Salat Iduladha di Mesjid Istiqlal Besok
Mastur menjelaskan, usai pelaksanaan salat Iduladha, pihaknya juga akan melaksanakan ramah tamah antara tokoh masyarakat dan juga masyarakat di sekitar JIC. Acara akan dilanjutkan dengan penyembelihan hewan.
"Adapun pelaksanaan penyembelihan hewan kurban akan dilaksanakan jam 08.15 diawali seremoni pimpinan Masjid Raya Jakarta Islamic Center," ucapnya.
Saat ini jumlah hewan kurban terdata ada sekitar 20 Sapi dan 43 Kambing yang masuk dan akan dibagikan kepada masyarakat di wilayah Jakarta Utara.