bakabar.com, BANJARMASIN - Sejumlah atlet masih harus berjuang untuk Indonesia pada pagelaran Asian Games 2023, Rabu (4/10).
Tantangan besar akan dihadapi tim bulutangkis Indonesia yang akan tampil di nomor perorangan pada babak 16 besar. Badminton adalah salah satu cabang yang diharapkan bisa menyumbang medali emas di Asian Games 2023.
Atlet-atlet bulutangkis kenamaan Indonesia seperti Anthony Ginting, Gregoria Mariska, Fajar Alfian/M Rian Ardianto, hingga Ronov Rivaldy/Pitha Haningtyas akan beraksi demi meraih medali Asian Games.
Tim panjat tebing atau sports climbing yang pada Selasa (3/10) menyumbang satu emas, dan dua perunggu, juga akan beraksi dalam nomor speed relay.
Melansir CNNIndonesia, satu yang menarik dari jadwal Indonesia pada Asian Games 2023 hari ini adalah, tampilnya tim sepak takraw putra dan putri pada nomor quadrant.
Dengan tampil di final, Indonesia dipastikan minimal meraih medali perak dari sepak takraw quadrant putra dan putri.
Dari cabang balap sepeda, Ayustina Delia Priatna akan berjuang pada nomor women's road race pada pukul 08:00 WIB.
Seperti Sepak takraw, cabang atletik juga menempatkan sejumlah atlet Indonesia pada babak final dalam perebutan medali.
Hendro/Violine Intan Puspita akan tampil dalam nomor mixed team 35km, Abdul Hafiz beraksi di lempat lembing putra, sedangkan Robi Syianturi berlomba di nomor 500m putra.
Jadwal Wakil Indonesia di Asian Games 2023 Hari Ini:
1. Atletik
Final Mixed team 35km Hendro/Violine Intan Puspita (pukul 06:00 WIB)
Final Men's javelin throw Abdul Hafiz (pukul 18:05 WIB)
Final Men's 500m Robi Syianturi (pukul 18:40 WIB)
2 Berkuda
Kualifikasi 1-2 Individual jumping Brayen Nathan Brata-Coolen (pukul 08:00 WIB & 14:00 WIB)
3. Sepak Takraw
Final Men's quadrant Indonesia vs Myanmar (pukul 08:00 WIB)
Final Women's quadrant Indonesia vs Vietnam (pukul 09:30 WIB)
4. Perahu Naga
Heat 2 Men's dragon boat 200m (pukul 08:05 WIB)
Heat 1 Women's dragon boat 200m (pukul 08:15 WIB)
5. Panahan
Perempat final Mixed team compound Dhani Diva Pradana/Ratih Zilizati Fadhly vs Taiwan (pukul 08:20 WIB)
Perempat final Mixed team recurve Riau Ega Agata/Diananda Choirunisa (pukul 13:20 WIB)
6. Badminton
16 Besar Tunggal putri Putri Kusuma Wardani vs India (pukul 09:00 WIB)
16 Besar Ganda putri Febriana Dwipuji/Amalia Cahaya vs India (pukul 10:20 WIB)
16 Besar Ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas vs Jepang (pukul 10:00 WIB)
16 Besar Ganda putri Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs India (pukul 10:40 WIB)
16 Besar Tunggal putra Anthony Ginting vs Singapura (pukul 10:40 WIB)
16 Besar Ganda putra Fajar Alfian/M Rian Ardianto vs Thailand (pukul 11:00 WIB)
16 Besar Tunggal putri Gregoria Mariska vs Malaysia (pukul 11:40 WIB)
16 Besar Ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia vs India (pukul 12:00 WIB)
7. Balap Sepeda
Final Women's road race Ayustina Delia Priatna (pukul 09:00 WIB)
8. Loncat Indah
Penyisihan Women's 3m springboard Gladies Lariesa Garina Haga (pukul 09:00 WIB)
9. Tenis
Semifinal Men's team Indonesia vs Taiwan (pukul 09:00 WIB)
10. Gulat
1/8 Final Men's greco roman 67kg Muhammad Aliansyah vs Korea Selatan (pukul 09:00 WIB)
1/8 Final Men's greco roman 77kg Andika Sulaeman vs China (pukul 09:00 WIB)
1/8 Final Men's greco roman 60kg Suparmanto vs Korea Selatan (pukul 09:00 WIB)
11. Sport Climbing
Kualifikasi Men's speed relay Veddriq Leonardo/Kiromal Katibin/Aspar/Rahmad (pukul 10:00 WIB)
Kualifikasi Women's speed relay Desak made Rita/Rajiah Sallsabillah/Nurul Iqamah/Alivany Ver Khadijah (pukul 10:35 WIB)
12. Hoki
Rank 9-10 Men's team Indonesia vs Uzbekistan (pukul 11:45 WIB)
13. Catur
Round 6 Women's team (pukul 14:00 WIB)