Kalsel

Inovasi Program Membangun Desa: SMKN Batumandi Balangan Berkerja Sama dengan 18 Desa

apahabar.com, PARINGIN – SMKN Batumandi, Kabupaten Balangan, melakukan penandatangan kerja sama dengan 18 desa di Kecamatan…

Featured-Image
Kepala Sekolah SMKN Batumadi, Kasianto, melakukan penandatanganan kerja sama dengan salah satu kepala desa di Kecamatan Batumandi, Selasa (7/9). Foto-apahabar.com/Hendry

bakabar.com, PARINGIN – SMKN Batumandi, Kabupaten Balangan, melakukan penandatangan kerja sama dengan 18 desa di Kecamatan Batumandi.

Kepala Sekolah SMKN Batumadi, Kasianto, mengatakan bahwa kita akan melakukan kerja sama dengan 18 Desa di Kecamatan Batumandi dalam rangka Inovasi Program Membangun Desa.

“Setiap tahun SMKN Batumandi mencetak pelajar yang memiliki kemampuan untuk masuk ke dalam bidang industri dengan keterampilannya,” ungkap Kasianto pada acara webinar di ruangan Multimedia SMKN Batumandi, Selasa (7/9).

Mereka punya keahlian di bidang desain grafis, servis dan rakit komputer, desain bangunan, akuntansi, dan jaringan.

“Dengan kerja sama ini, saya berharap anak-anak didik saya bisa bekerja di desa-desa sesuai kemampuannya, membangun desa dengan skill dan keterampilanya,” harapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kalimantan Selatan, H M Yusuf Effendi, mengatakan dalam program kegiatan setiap tahun terdapat dua penilaian di mana persentasi murid yang berprestasi dan berapa banyak yang bekerja setelah lulus.

“Kami berharap penandatangan kerja sama ini dapat memberikan sinergi antara siswa SMKN dengan 18 kelapa desa untuk membantu pekerjaan di desa-desa,” harapnya.

Sekretaris Daerah Balangan, diwakili Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Ribowo, mengatakan Pemkab Balangan sangat mendukung program ini.

“Semoga lulusan-lulusan SMKN Batumandi mampu membantu desa dalam melakukan pendataan dan akuntansi dalam rangka memajukan Kabupaten Balangan melalui desa-desa,” harapnya.

Camat Batumandi, Abdul Khair, mengatakan saya sangat mengaspresiasi kegiatan penandatanganan kerja sama ini, seperti diketahui lulusan SMKN Batumandi saat ini sudah terbukti mampu bekerja, di mana sejak kelas 11 mereka sudah diberikan tugas magang di instansi di wilayah Balangan.

“Mari kita dukung anak-anak kita dalam mengaplikasikan kemampuannya dengan mengerjakan pekerjaan di desa-desa sehingga ketika bekerja mereka sudah memiliki pengalaman,” pungkasnya.



Komentar
Banner
Banner