Hot Borneo

Iduladha, PDIP Kotabaru Bagikan Ratusan Bungkus Daging Kurban

apahabar.com, KOTABARU – DPC PDI Perjuangan Kotabaru menyembelih empat sapi pada Iduladha 1443 H tahun ini….

Featured-Image
Keluarga besar DPC PDI Perjuangan Kotabaru melaksanakan penyembelihan empat ekor sapi kurban. Foto : Masduki

bakabar.com, KOTABARU – DPC PDI Perjuangan Kotabaru menyembelih empat sapi pada Iduladha 1443 H tahun ini.

Dari empat ekor sapi kurban itu, keluarga besar DPC PDI Perjuangan Kotabaru telah membagikan 600 kupon pengambilan daging untuk masyarakat Bumi Sa Ijaan.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kotabaru, Zulkifli, mengatakan penyembelihan hewan kurban merupakan agenda rutin setiap hari raya Iduladha.

Dia mengatakan pada Iduladha tahun ini, jumlah kurban DPC PDI Perjuangan Kotabaru mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya.

“Alhamdulilah tahun ini kurban kita meningkat. Jumlahnya, empat ekor sapi. Kalau tahun lalu hanya tiga ekor sapi,” ujar Zulkifli, Senin (11/7).

Zulkifli berharap berbagi daging kurban Iduladha dapat menjadi momentum untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT dan bermanfaat bagi sesama.

“Semoga kurban kali ini membawa manfaat bagi sesama, dan kita semua mendapatkan keberkahan,” pungkasnya.

Sementara, Syairi Mukhlis, tokoh DPC PDI Perjuangan Kotabaru yang juga Ketua DPRD menyampaikan apresiasi kepada seluruh pengurus dan kader yang turut berperan aktif mensukseskan penyembelihan hewan kurban.

“Saya apresiasi kepada semua yang berkurban hari ini. Semoga ini bermanfaat, dan berkah untuk kita semua,” harap Syairi.



Komentar
Banner
Banner