Banjarmasin Hits

Hujan Melanda Banjarmasin, Dua Rumah di Belitung Selatan Malah Terbakar

Di tengah guyuran hujan yang disertai angin kencang, Senin (16/10), kebakaran justru terjadi di Jalan Belitung Darat sekitar pukul 17.00 Wita.

Featured-Image
Kebakaran terjadi di Jalan Belitung Darat, Gang Famili RT 10 RW 01, Kelurahan Belitung Selatan, Senin (16/10). Foto: apahabar.com/Amrullah

bakabar.com, BANJARMASIN - Di tengah guyuran hujan yang disertai angin kencang, Senin (16/10), kebakaran justru terjadi di Jalan Belitung Darat sekitar pukul 17.00 Wita.

Sedikitnya dua rumah Gang Famili RT 10 RW 01, Kelurahan Belitung Selatan, Banjarmasin Barat, dilalap si jago merah. Kedua rumah ini masing-masing ditempati Rusdiansyah dan Ina Rahmi dengan total 6 jiwa.

"Berdasarkan data sementara, dua buah rumah yang terbakar," papar Amang, salah seorang warga setempat.

"Saya sedang berada di rumah, ketika mulai terjadi kebakaran. Meski hujan deras, api begitu cepat membesar," tambahnya.

Salah satu warga Setempat, Amang. Foto-bakabar.com/Amrullah.
Salah satu warga Setempat, Amang. Foto-bakabar.com/Amrullah.

Setelah api berkobar, sempat terdengar ledakan yang cukup keras, "Terdengar ledakan sekali. Kemungkinan berasal dari kompor gas," beber Amang. 

Setelah berhasil api berhasil dipadamkan, dua rumah yang terbakar hanya tersisa puing-puing. Adapun penyebab dan nilai kerugian materiel masih diidentifikasi pihak berwenang.

Editor


Komentar
Banner
Banner