bakabar.com, BANJARMASIN - Hujan masih belum menjauh. Seperti dikutip dari situs resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG hari ini, Kamis (2/5) hujan masih berpotensi melanda sejumlah wilayah di Kalimantan Selatan.
Baca Juga: Tips Si Dokter Cantik Ria Hadapi Cuaca Tak Menentu Selama Berpuasa
Kalau pagi seluruh wilayah di daerah ini umumnya cerah berawan, tidak demikian dengan siang hari. Hujan lokal berpotensi melanda Banjarbaru, Banjarmasin, Barabai, Batulicin, Kandangan, Kotabaru, Martapura, Pelaihari dan Rantau.
Tak salah jika seluruh warga daerah ini meningkatkan kewaspadaan, mengingat potensi hujan masih melanda seluruh wilayah.
Sementara malam harinya, cuaca tak jauh berbeda dengan pagi. Secara umum cuaca di seluruh wilayah di Kalimantan Selatan cerah berawan.
Untuk suhu berada pada kisaran 24-34 derajat celcius. Sementara kelembaban berada pada kisaran 60-95 persen.
Baca Juga: Waspada Cuaca Kalsel Kerap Berubah-ubah, Ini Penyebabnya
Editor: Syarif