Kalsel

Hujan Dominasi Prakiraan Cuaca di Kalsel untuk Siang Ini

apahabar.com, BANJARMASIN – Hujan dengan intensitas ringan hingga sedang dirakirakan akan turun di wilayah Kalimantan Selatan…

Featured-Image
Infografis Cuaca. Foto-apahabar.com

bakabar.com, BANJARMASIN - Hujan dengan intensitas ringan hingga sedang dirakirakan akan turun di wilayah Kalimantan Selatan pada Sabtu (30/11) siang ini.

"Waspada potensi hujan dengan intensitas sedang yang dapat disertai petir dan angina kencang di kab/kota Tabalong, Balangan, Hulu Sungai Utara, Tapin, Barito Kuala, dan sekiitarnya," tulis BMKG dilaman resmi mereka, bmkg.go.id.

BMKG menyebut, wilayah Kalimantan Selatan akan didominasi hujan untuk siang hari ini. 12 Kabupaten/kota disebut akan diguyur hujan lokal, ringan, hingga sedang. Hanya satu kabupaten yang diprakirakan berawan, yakni Pelaihari.

Untuk malam hari, wilayah Kalimantan Selata diprediksi akan didominasi cuaca cerah berawan. 9 kabupaten akan bercuaca demikian. 4 kabupaten sisanya, yakni Amuntai, Barabai, Paringin dan Tanjung diprediksi hujan lokal.

Suhu berada di kisaran 24 hingga 35 derajat celcius, sedangkan kelembaban berada di rentang 55 hingga 95 persen.

Editor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner