Peristiwa & Hukum

Horor Geng Motor di Banjarmasin, Polres Banjarbaru Perketat Patroli!

Belakangan ramai beredar di media sosial soal horor geng motor berkeliaran di Banjarmasin.

Featured-Image
Ilustrasi - Polres Banjarbaru perketat patroli usai adanya teror geng motor di Banjarmasin. Foto: Radar Bogor

bakabar.com, BANJARBARU - Belakangan ramai beredar di media sosial soal horor geng motor berkeliaran di Banjarmasin.

Para geng motor ini menghampiri dan menikam dengan senjata tajam seraca acak warga yang tengah bersantai di pinggir jalan atau pun sekadar lewat.

Kehadiran geng motor barbar ini menjadi kekhawatiran masyarakat. Sementara di Banjarbaru, aksi geng motor dipastikan belum ada.

"Sampai saat ini tidak ada daerah-daerah rawan yang rentan terjadi kejahatan geng motor seperti di Banjarmasin itu di sini," kata Kapolres Banjarbaru, AKBP Dody H Kusumah, Selasa (24/10/2023).

Meski tidak ada geng motor barbar seperti di Banjarmasin, Polres Banjarbaru tetap siaga.

Petugas kepolisian juga dikerahkan memberikan edukasi dan imbauan ke sekolah-sekolah yang ada di Kota Idaman, terkait bahaya geng motor.

"Patroli juga diperketat demi memberikan rasa aman dan nyaman ke masyarakat," kata AKBP Dody Harza.

Seperti diketahui, sejumlah remaja di Banjarmasin menggeber motor di tengah malam. Mereka menghampiri warga yang tengah duduk-duduk di pinggir jalan. Mereka tak segan menghunuskan pisau dan parang ke warga yang sedang bersantai di pinggir jalan.

Beberapa pelaku geng motor barbar di Banjarmasin itu sudah diamankan. Polisi setempat pun sudah melakukan sejumlah upaya dalam menumpas kriminal di Kota Seribu Sungai.

Editor


Komentar
Banner
Banner