Kalsel

Hibur Pengungsi di Martapura, Rian D’Masiv Minta Warga Jaga Jarak

apahabar.com, MARTAPURA – Tak hanya Presiden Joko Widodo, korban banjir di Martapura juga mendapat kejutan dari…

Featured-Image
Rian D’Masiv menghibur korban banjir di Martapura. Foto-apahabar/Musnita.

bakabar.com, MARTAPURA - Tak hanya Presiden Joko Widodo, korban banjir di Martapura juga mendapat kejutan dari penyanyi ternama Rian Ekky Pradipta atau kerap disapa Rian D’Masiv, Senin (18/1) sore.

Dalam aksi panggungnya, Rian menyanyikan salah satu single andalannya berjudul 'Esok Kan Bahagia'.

Bukan hanya menghibur, lelaki berusia 34 tahun itu juga memberikan semangat untuk warga terdampak banjir yang tengah mengungsi di Stadion Demang Lehman.

"Hidup yang ku jalani, masalah yang ku hadapi. Semua yang terjadi, pasti ada hikmahnya," berikut sepenggal lirik yang dinyanyikan pria kelahiran Yogyakarta, 17 November 1986 tersebut.

Warga yang menyaksikan pun hanyut dalam tembang yang dibawakan Rian. Tak sedikit di antara mereka memilih mengabadikan momen itu melalui gawai masing-masing.

Di sela lantunan lagu, Rian sesekali mengingatkan warga agar tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

"Jaga jarak, karena kita zona merah. Tetap semangat ya, jangan menyerah," pesan Rian.

Demi menghindari kerumunan, Polres Banjar terpaksa menghentikan aksi Rian di atas panggung.

Sembari berpamitan, Rian D'Masiv menerima ajakan warga untuk berswafoto.

Ditemui jurnalis bakabar.com, vokalis bersuara merdu ini menitipkan pesan agar masyarakat yang terdampak banjir tak menyurutkan semangat.

"Untuk warga Kalsel tetap semangat, kita tahu ini tidak mudah, berat buat kalian semua tetapi tidak boleh menyerah. Harus tetap semangat dan semoga bisa segera pulih kembali, semuanya bisa surut," tandasnya.



Komentar
Banner
Banner