bakabar.com, BANJARBARU - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kalimantan Selatan (Kalsel) memasang kamera pengintai alias CCTV dan penguat sinyal di area haul ke-18 Abah Guru Sekumpul.
Kepala Diskominfo Kalsel, Muhammad Muslim mengungkapkan, CCTV dipasang dari Pesantren Darussalam sampai ke Desa Dalam Pagar. Selain itu, CCTV juga diletakkan di sekitar Jalan Ahmad Yani.
Dalam proses pemasangan, mereka bekerja sama dengan Diskominfo Banjarbaru dan Banjar.
"Berdasarkan hasil survei bersama Diskominfo Banjarbaru dan Banjar, ada 8 hingga 10 titik yang akan kita pasang CCTV untuk pemantauan di lokasi kegiatan," ucap Muslim, Sabtu (21/1).
Ihwal jaringan internet untuk penyiaran, Muslim mengaku akan bekerja sama dengan provider untuk menyediakan penguat sinyal.
“Kami akan bekerja sama dengan Telkom untuk penguat sinyal di lokasi kegiatan, guna mendukung kelancaran penyiaran secara langsung, baik melalui streaming YouTube maupun televisi lokal dan radio,” katanya.
Tak hanya itu, pihaknya juga menyediakan LCD di sekitar lokasi kegiatan untuk mengakomodir kenyamanan jemaah dalam menyaksikan gelaran haul ke-18 Abah Guru Sekumpul.
Sedikitnya, ada enam titik yang akan dipasang layar LCD. Adapun pemasangannya dilakukan pada H-3 sebelum kegiatan.
"Sedangkan untuk pemasangan CCTV sudah dilakukan, dan untuk pemasangan penguat sinyal akan dipasang sejak hari ini hingga besok. sekaligus akan dilakukan uji coba,” tandasnya.