Porprov XI Kalsel

Hari Kelima Porprov XI Kalsel, Tabalong Raih Dua Emas dari Renang dan Lempar Cakram

Di hari kelima gelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XI Kalsel di Hulu Sungai Selatan (HSS), Kabupaten Tabalong menambah 2 medali emas

Featured-Image
Atlet lempar cakram Tabalong berhasil raih medali emas pada Porprov XI Kalsel di HSS. Foto - Pengurus PASI Tabalong for apahabar.com

bakabar.com, TANJUNG - Di hari kelima gelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XI Kalsel di Hulu Sungai Selatan (HSS), Kabupaten Tabalong menambah 2 medali emas.

Emas tersebut didapat atlet lempar cakram putri, Aulia Azizah, dan renang 200 meter gaya kupu-kupu putra oleh Abib Fahlevi.

Abib berhasil mencatat waktu terbaik 2.40.31 menit. Sedangkan Azizah berhasil melakukan lemparan terjauh 31,6 meter dan unggul atas atlet Kotabaru yang meraih perak.

"Kami bersyukur dapat menyumbang medali emas di cabor renang, semoga pada nomor pertandingan lainnya kembali bisa berprestasi," kata pelatih  renang Tabalong," Syarif Hidayat, kepada bakabar.com, Rabu (9/11) malam.

Sementara itu, Pengurus PASI Tabalong, Suswati, merasa bangga atas torehan atletnya tersebut. 

Ia pun berharap pada nomor perlombaan atletik lainnya para atletnya kembali meraih prestasi yang diinginkan.

"Atletik ini selalu bisa meraih emas selama gelaran Porprov Kalsel, ke  depan pembinaan atlet makin kita tingkatkan lagi, tentu dengan dukungan semua pihak," ucapnya terpisah.

Sementara itu, Ketua KONI Tabalong, Agus Saihu, mengucapkan terima kasih kepada para atlet yang hingga hari kelima telah menyumbangkan medali.

"Hari ini kita setidaknya meraih 1 emas 1 perak dari renang, 1 emas lewat lempar cakram, 1 perunggu dari angkat besi dan 1 panjat tebing, 2 perak 2 perunggu dari dansa," terangnya.

Editor
Komentar
Banner
Banner