bakabar.com, KOTABARU – Lima hari pascakebakaran yang membumihanguskan kawasan Sungai Bali, Pulau Sebuku, Kotabaru, bantuan terus mengalir.
Kondisi memprihatinkan itu hingga hari ini Kamis (28/11), terus mendapatkan atensi dari berbagai pihak untuk menyalurkan logistik ataupun bantuan.
Bantuan masih terus mengalir dari berbagai daerah. Baik di Kalimantan Selatan maupun luar daerah lainnya.
Pantauan bakabar.com untuk hari ini banyak juga banyak pihak dengan armadanya mendistribusikan bantuannya ke Sungai Bali.
Salah satunya, keluarga besar Polres Tanah Bumbu. Satu unit truk logistik disertai dengan uang dikirimkan untuk meringankan beban para korban kebakaran.
Sementara, Plt Kalaksa BPBD Kotabaru, H Rusian Ahmadi Jaya membenarkan masih mengalirnya bantuan untuk para korban di Sungai Bali.
“Alhamdulillah setiap hari, sampai sekarang ada saja yang datang mengirimkan bantuannya. Bantuannya beragam. Ada sembako, baju, selimut, dan peralatan masak,” ujar H Jaya, Kamis siang.
Selain itu, di pusat Kotabaru tampak sejumlah komunitas, dan pelajar juga masih melakukan penggalangan dana untuk disalurkan ke Sungai Bali.
Baca Juga: Peduli Kebakaran di Kotabaru, Masyarakat HST Pasok Bantuan ke Pulau Sebuku
Baca Juga: Polres Tanbu Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Kotabaru
Reporter: Ahc20
Editor: Fariz Fadhillah