bakabar.com, ACEH - Gubernur Kalimantan Selatan, Sahbirin Noor kembali menerima penghargaan dari Kementerian Sosial (Kemensos).
Penghargaan itu diberikan atas dekikasi gubernur yang akrab disapa Paman Birin itu dalam antisipasi penanggulangan bencana.
Kontribusi berupa dukungan anggaran daerah untuk fasilitas penanggulangan bencana, mobil rescue, perahu rescue (boat) dan dapur umum.
"Alhamdulillah kembali meraih penghargaan dari Kemensos. Penghargaan tak lepas dari dukungan semua pihak, termasuk warga Kalsel," papar Sahbirin dalam HUT ke-20 Tagana dan Hari Lanjut Usia Nasional ke-28 di Aceh, Rabu (29/5).
Diserahkan langsung oleh Menteri Sosial, Tri Rismaharini, penghargaan tersebut merupakan yang keempat diterima Paman Birin.
"Ini bukti komitmen Pemprov Kalsel dalam upaya kesiapsiagaan bencana. Kami harus selalu siap dalam menghadapi bencana yang terjadi," beber Sahbirin.
Penghargaaan dari Kemensos juga bentuk keseriusan Pemprov Kalsel mengantisipasi penanggulangan bencana lewat fasilitas yang sudah diberikan selama tiga tahun belakangan.
"Pascabanjir di awal 2021, Pemprov Kalsel terus membenahi dan aktif dalam memfasilitasi peralatan yang sudah memadai," sahut Achmadi, Kabid Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinsos Kalsel.
"Kemudian berkat dukungan Gubernur Kalsel, peran Tagana mendapat sorotan positif sehingga menjadi salah satu provinsi terbaik dalam antisipasi bencana," imbuhnya.