liga 1

Gol Menit Akhir Eksel Runtukahu Bawa Barito Putera Bungkam Dewa United

Barito Putera sukses meraih kemenangan secara dramatis saat menjamu Dewa United pada lanjutan Liga 1 2023/2024.

Featured-Image
Barito Putera menghadapi Dewa United pada lanjutan Liga 1 2023/2024 di Stadion Demang Lehman, Rabu (9/8). (foto: psbaritoputeraofficial)

bakabar.com, JAKARTA - Barito Putera sukses meraih kemenangan secara dramatis saat menjamu Dewa United pada lanjutan Liga 1 2023/2024.

Bermain di kandang, Stadion Demang Lehman, Banjarbaru, Rabu (9/8) sore, Tim berjuluk Laskar Antasari itu berhasil mengalahkan Dewa United 2-1.

Barito Putera bermain dengan percaya diri sejak menit awal. Tim asuhan Rahmad Darmawan itu mampu menciptakan banyak peluang. 

Hasilnya, mereka berhasil unggul lebih dulu saat pertandingan memasuki menit 31 setelah Gustavo Tocantins sukses membobol gawang Dewa United yang dijaga Sonny Stevens.

Tapi keunggulan Barito Putera tidak berlangsung lama. Sembilan menit kemudian, Dewa United mampu menyamakan kedudukan berkat gol yang dicetak oleh Egy Maulana Vikri.

Hingga turun minum, kedua tim bermain sama kuat dengan skor 1-1.

Di babak kedua, Barito Putera terus memperbaiki permainannya untuk meraih kemenangan di pertandingan ini.

Berbagai cara pun dilakukan termasuk memasukan Eksel Runtukahu menggantikan Makan Konate di menit ke-66. Namun, Dewa United juga tetap memberikan perlawanan dan pertahanan.

Hingga pertandingan diperkiraan berakhir imbang. Barito Putera memberikan kejutan untuk tim tamu.

Saat tambahan waktu diberikan oleh wasit,  Eksel Runtukahu berhasil mencetak gol melalui sundulan setelah menerima umpan dari sayap kanan yang diberikan Rizky Pora di menit 90+2.

Hingga pertandingan berakhir, Barito Putera membungkus permainan dengan kemenangan 2-1.

Hasil ini membuat Barito Putera naik ke peringkat dua klasemen sementara Liga 1 dengan 13 poin.

Sedangkan bagi Dewa United, kekalahannya itu membuat mereka berada di peringkat tiga dengan torehan 11 poin.

Editor


Komentar
Banner
Banner