Olahraga

Gol Berkelas Makan Konate Kunci Kemenangan Barito Putera atas Persik

Unggul jumlah pemain, Barito Putera mengalahkan Persik Kediri dalam pertandingan lanjutan Liga 1 di Stadion Demang Lehman Martapura, Sabtu (19/8) malam.

Featured-Image
Gustavo Tocantins berjibaku merebut bola dalam pertandingan Barito Putera versus Persik Kediri, Sabtu (19/8) malam. Foto: Barito Putera Official

bakabar.com, MARTAPURA - Unggul jumlah pemain, Barito Putera mengalahkan Persik Kediri dalam pertandingan lanjutan Liga 1 di Stadion Demang Lehman Martapura, Sabtu (19/8) malam.

Barito Putera mampu mencetak gol pembuka di menit 36 melalui tendangan penalti Gustavo Tocantins. Adapun penalti disebabkan pelanggaran Vava Mario Yagalo kepada Gustavo Tocantins.

Selain kebobolan lebih dulu, Persik Kediri harus bermain dengan sepuluh orang, setelah Mario Yagalo menerima kartu kuning kedua alias diusir dari lapangan.

Memasuki babak kedua, Barito Putera memasukkan Yuswanto Aditya untuk menggantikan Hasyim Kipuw yang mengalami luka di pelipis kiri.

Baca Juga: Babak Pertama Barito Putera vs Persik: Dua Penalti Sebiji Gol

Sementara sebelumnya Persik Kediri memasukkan Adi Eko Jayanto yang menggantikan Faris Aditama di menit 40.

Pergantian tersebut dimaksudkan pelatih Marcelo Rospide untuk menambal lini tengah. Penyebabnya Rohit Chand difokuskan bertahan dan menempati posisi yang ditinggal Mario Yagalo.

Meski bermain dengan sepuluh orang, Persik tetap berusaha meladeni permainan Barito. Bahkan Rospide menyegarkan lini depan dengan memasukkan Fitra Ridwan.

Peluang diperoleh Persik di menit 63, setelah Supriadi memenangi sprint melawan Renan Alves, lalu menyepak ke gawang. Namun bola hanya menerpa sisi luar jala gawang.

Upaya Persik direspons Barito Putera dengan pergantian pemain di menit 65. Rizky Rizaldi Pora ditarik pelatih Rahmad Darmawan, lalu digantikan Makan Konate.

Kesempatan terbaik Barito Putera diperoleh di menit 70, setelah Makan Konate berhasil mengoper kepada Bayu Pradana di kotak penalti.

Sembari menjatuhkan diri, Bayu mengarahkan bola ke gawang. Namun kembali Kurniawan melakukan penyelamatan gemilang dengan memblok si kulit bundar.

Baca Juga: Dijagokan Menang Mudah, Barito Putera Diminta Tetap Fokus Lawan Persik Kediri

Tak lama berselang, Persik menggertak melalui sepakan Renan Silva dari luar kotak penalti. Giliran kiper Ega Rizky Pratama yang bekerja memblok bola.

Selanjutnya Barito Putera terus menekan Persik, terutama melalui sayap kiri. Dua umpan silang menjanjikan dihasilkan Frendy Saputra dan Makan Konate, tetapi masih dapat dipatahkan.

Akhirnya di menit 86, Barito Putera memperoleh gol kedua. Gol ini tak lepas dari peran Gustavo Tocantins yang melepas umpan silang dari kiri.

Selanjutnya Makan Konate yang berdiri bebas di depan kotak penalti, menyambar si kulit bundar dengan tendangan first time.

Persik belum menyerah, ketika pemain pengganti Ferinando Pahabol melepas sepakan keras dari sudut sempat. Akan tetapi kans ini kembali mentah di tangan Ega Rizky.

Hingga pertandingan berakhir, Barito Putera berhasil mempertahankan keunggulan. Hasil ini mengantar Laskar Antasari ke peringkat kedua klasemen sementara Liga 1 musim 2023/2024 dengan poin 17, tertinggal 2 poin dari Madura United di puncak.

Editor


Komentar
Banner
Banner