Kalsel

Gelar Pasar Murah Jelang Haul Sekumpul ke 15, Lurah: Gas Elpiji Diprioritaskan Warga Sekumpul

apahabar.com, MARTAPURA – Sejumlah warga Martapura harus menelan kecewa lantaran tidak bisa membeli gas elpiji 3…

Featured-Image
Suasana gelaran Pasar Murah di Halaman Kantor Kelurahan Sekumpul, Selasa (18/2). Foto-apahabar.com/Musnita Sari

bakabar.com, MARTAPURA – Sejumlah warga Martapura harus menelan kecewa lantaran tidak bisa membeli gas elpiji 3 kilogram di Pasar Murah yang digelar Dinas Perdagangan Kalimantan Selatan, di Halaman Kantor Kelurahan Sekumpul, Selasa (18/2) pagi.

img

Lurah Sekumpul, Gusti Marhusin. Foto-bakabar.com/Musnita Sari

“Kalau gas elpiji memang diplot untuk warga di Kelurahan Sekumpul,” jelas Lurah Sekumpul, Gusti Marhusin kepadabakabar.com

Sebelumnya, Disdag Kalsel telah membagi pelaksanaan pasar murah di lima titik lokasi berbeda untuk menyambut persiapan haul Guru Sekumpul ke 15. Hari pertama di Kelurahan Sekumpul ternyata menyedot antusiasme warga, bahkan dari luar kawasan kelurahan tersebut.

Pantauanbakabar.com, pasar murah tidak hanya menyediakan bahan pokok sembako saja namun juga peralatan dapur hingga gas elpiji 3 kilogram yang menjadi incaran banyak warga. Disdag Kalsel bekerja sama dengan sejumlah dinas terkait seperti Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Banjar, serta Pertamina untuk membantu keperluan masyarakat dan dapur umum haul Guru Sekumpul.

Agar penyaluran merata dan menghindari kecurangan, telah dibagikan 560 kupon yang dapat ditukarkan dengan pembelian satu tabung gas melon tersebut.

“Untuk warga dari kampung sebelah kalau ada kupon ya kita bagikan juga. Artinya ini kalau mencukupi, kita kasih ke warga yang di luar sekumpul,” kata Marhusin.

Ditambahkan Marhusin, khusus untuk dapur umum banyak memerlukan komoditas bawang merah dan bawang putih. Mengingat harga dua bahan pokok ini tengah melonjak dalam beberapa waktu terakhir.

“Kami lagi mencoba untuk meminta khusus bagi dapur-dapur umum agar dimaksimalkan stoknya,” tuturnya.

img

Kepala Disperindag Banjar, I Gusti Made Suryawati. Foto-bakabar.com/Musnita Sari

Sementara itu, Kepala Disperindag Banjar, I Gusti Made Suryawati menyampaikan akan mengusahakan penambahan stok elpiji dalam pelaksanaan Pasar Murah ini.

“Sementara 1 truk, tapi diusahakan 2 truk,” kata dia

Dalam peninjauan di hari pertama ini, Suryawati juga didampingi Kepala Disdag Kalsel, Birhasani. Melihat tingginya antusias masyarakat, keduanya menyepakati akan menambah satu titik lokasi lagi sehingga total akan ada 6 pelaksanaan pasar murah.

Jadwal pelaksanaan Pasar Murah berikutnya yaitu Kantor Lurah Tanjung Rema (19/2), Kantor Pambakal Indrasari (20/2), Kantor Pambakal Tanjung Rema (25/2), Kantor Lurah Jawa (26/2) dan akan ditambahkan di wilayah Sungai Paring (27/2).

Baca Juga:Jelang Haul, Ratusan Warga Sekumpul Serbu Pasar Murah

Reporter: Musnita SariEditor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner