Kalteng

Empat Karateka Barut Wakili Kalteng Ikuti O2SN Tingkat Nasional di Aceh

apahabar.com, MUARA TEWEH –  Sebanyak 4 atlet karateka Kabupaten Barito Utara (Barut) akan mewakili Provinsi Kalimantan…

Featured-Image
(Dari kiri ke kanan) Ranto Rivaldi Hutagaol (kata dan kumite putra) asal SMKN 1 Bukit Sawit Teweh Selatan, Leo Fernando Silaban (Kumite putra) dan Reysha Mei Lasari (Kumite putri) keduanya siswa dari SMAN 1 Muara Teweh serta Audriana Laneti (kata putri) dari SMA Negeri 4 Muara Teweh. Foto-Istimewa

bakabar.com, MUARA TEWEH – Sebanyak 4 atlet karateka Kabupaten Barito Utara (Barut) akan mewakili Provinsi Kalimantan Tengah mengikuti Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) SLTA tingkat nasional di Aceh pada 25 hingga 31 Agustus 2019.

“Keempat siswa peraih medali emas cabang olahraga karate ini merupakan hasil seleksi tingkat provinsi yang digelar pada Juli 2019 di Palangka Raya,” kata pelatih karateka Barut, Taufik di Muara Teweh, seperti dikutip bakabar.com dari Antara, Minggu (18/08).

Disebutkannya, keempat atlet karate ini, Ranto Rivaldi Hutagaol akan tampil pada kelas kata dan kumite putra yang merupakan siswa SMKN 1 Bukit Sawit Kecamatan Teweh Selatan.

Kemudian, Leo Fernando Silaban tampil pada kumite putra dan Reysa Mei Lasari pada kumite putri keduanya merupakan siswa SMAN 1 Muara Teweh serta Audriana Laneti tampil pada kata putri yang merupakan siswi dari SMAN 4 Muara Teweh.

Taufik berharap, para siswa ini dapat meraih hasil terbaik untuk daerah maupun provinsi karena dua karateka ini sudah pernah bertanding di tingkat nasional yakni Reysa Mei Lasari juara I dan Leo Fernando Silaban juara III pada Kejurnas 2017 lalu.

“Mohon doa dan dukungan masyarakat Barito Utara dan Kalteng agar anak-anak kita ini bisa meraih emas agar bisa mewakili Indonesia untuk bisa ke jenjang O2SN internasional,” ucapnya.

Baca Juga: Sulbar Adopsi Sistem Pembinaan Atlet Kalsel

Baca Juga:Kalsel Gelar Kejurnas, Jalan Karateka Menuju SEA Games

Sumber: Antara
Editor: Aprianoor



Komentar
Banner
Banner