Sport

Dua Poin dari Persela, Gilang Bisa Tenang Jalani Ibadah Ramadan

apahabar.com, BANJARMASIN – Dua poin berhasil direbut Barito Putera U16 dalam lawatannya ke Lamongan. Dengan begitu,…

Featured-Image
Skuat Barito Putera U16. Foto-apahabar.com/Ahc10.

bakabar.com, BANJARMASIN – Dua poin berhasil direbut Barito Putera U16 dalam lawatannya ke Lamongan. Dengan begitu, setidaknya sang arsitek Gilang Ramadhan bisa tenang menjalani ibadah puasa.

Dua poin tersebut didapat dari dua laga menghadapi tuan rumah Persela Lamongan U16 dalam lanjutan kompetisi Elite Pro Liga 1 2019.

Bertanding di Stadion Surajaya Lamongan, Sabtu (04/05/2019) sore, Jordan Iksan Maulana dkk sukses bermain imbang 1-1.

Pada laga ini, Laskar Antasari muda sempat tertinggal lebih dulu sebelum akhirnya gol Aditya Daffa Al Haqi lahir menit ke-25. Gol itu menjadi penyelamat tim dari kekalahan.

Baca Juga: Puas Curi Satu Poin, Kini Barito U16 Bidik Kemenangan dari Persela

Hasil imbang sebelumnya juga telah dipetik Laskar Antasari muda dengan lawan dan tempat yang sama. Hanya pada laga yang berlangsung Jumat (03/05/2019) tersebut skornya 0-0.

“Anak-anak bermain sangat bagus dan semangat. Alhamdulillah kita bisa pulang bawa 2 poin ke Banjarmasin,” ujar pelatih Gilang Ramadhan kepada bakabar.com via whattapps, Minggu (05/05/2019).

Dengan demikian, Barito pun sukses membawa pulan poin dua. Tambahan poin tersebut membuat mereka nangkring di papan atas klasemen.

Dari 6 laga yang dilalui di Grup B, Barito sukses mengemas dua kemenangan, dua kekalahan dan dua kali imbang.

Kemenangan yang direbut masing-masing dari Persib Bandung U16 dan Arema FC U16. Kini, poin yang dikumpulkan Barito U16 yakni 8 poin.

Barito muda berada di peringkat tiga di bawah Bhayangkara FC U16 dan Persib Bandung U16.

Usai lawatan dari Lamongan, Gilang Ramadhan akan meliburkan timnya selama bulan puasa ini. Setelah itu baru dia menyiapkan tim menghadapi Madura United U16, Juni mendatang.

Baca Juga: Jacksen Sudah Tak Sabar, Berikut Jadwal Terbaru Barito Putera di Liga 1 2019

“Kami akan kembali lagi setelah lebaran Idul Fitri. Karena jadwal bertanding kembali tanggal 15 dan 16 Juni. Kami bertemu Madura United di Stadion 17 Mei, ” pungkas Gilang Ramadhan.

Reporter: Ahc10
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner