bakabar.com, BANJARMASIN – Dua calon jemaah haji Kota Banjarmasin tahun ini dipastikan gagal berangkat. Meski demikian, keberangkatan mereka akan digantikan ahli waris.
Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah Kantor Kemenag Banjarmasin Burhan Noor menjelaskan kedua orang itu sebelumnya sudah memiliki resiko memiliki penyakit.
Pasalnya pada pemeriksaan kesehatan pertama pihak Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sultan Suriansyah mengumumkan hal demikian.
Dan akhirnya, beberapa waktu lalu mereka dinyatakan meninggal dunia.
Burhan menyebutkan, kedua orang itu masing-masing Noor Lailan binti Anang Mastur warga Pekapuran Raya dan Rahmaniah binti Iman Lamak warga Banjarmasin Utara.
Sementara itu, untuk calon jemaah haji asal Banjarmasin diperkirakan berjumlah 633 orang.
Burhan mengimbau kepada seluruh calon jemaah haji agar selalu menjaga kesehatan. Terlebih pada saat menjalankan ibadah haji nanti memerlukan ketahanan fisik yang kuat.
Dia pun berharap para calon bisa mengecek kesehatan berkala.
“Kita ingin memastikan kesehatan calon jemaah haji lagi untuk melakukan pemeriksaan kesehatan saat calon jemaah ingin berangkat menunaikan ibadah haji,” pungkasnya.
Baca Juga:Pesawat Lebih Besar, Kloter Haji Kalsel Berkurang
Reporter: Bahaudin Qusairi
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin