bakabar.com, BANJARMASIN - Kejurnas E-Football Indonesia Cup 2025 resmi berakhir dengan sukses, mempertemukan ratusan gamer terbaik dari seluruh penjuru Indonesia.
Ajang yang diselenggarakan oleh PSSI bekerja sama dengan Konami ini menggelar babak kualifikasi online sejak 10 hingga 21 April 2025 di kategori mobile dan console (PlayStation 4/5 dan Steam).
Adapun final digelar offline di Lippo Mall Puri, Jakarta Barat, 26 hingga 27 April 2025, dan diikuti oleh Top 256 pemain kategori mobile dan Top 32 kategori console. Para peserta bersaing ketat memperebutkan total hadiah sebesar Rp40 juta.
Kalimantan Selatan mencatatkan prestasi membanggakan lewat kiprah dua atlet. Dari kategori console, M Noor Rafiqi sukses melaju hingga semifinal dengan menunjukkan konsistensi permainan melawan lawan-lawan tangguh dari berbagai daerah.
Sementara di kategori mobile, M Idris Jian Sidik dari Seribu Sungai Club Esports berhasil mencapai babak 128 besar.
Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Dispora Kalsel, Budiono, mengapresiasi pencapaian kedua atlet tersebut.
"Prestasi yang diraih M Noor Rafiqi dan M Idris Jian Sidik menunjukkan bahwa Kalimantan Selatan memiliki potensi besar dalam dunia e-sports," jelas Budiono, Senin (28/4).
"Kami berharap ini menjadi inspirasi bagi atlet-atlet muda lainnya di Kalsel untuk terus mengembangkan bakat mereka," imbuhnya.