Borneo Hits

Ditambah Jemaah Cadangan, Kalsel Dipastikan Penuhi Kuota Haji

Berakhir sudah masa pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih). Sebanyak 3.758 jemaah haji Kalimantan Selatan telah melunasi Bipih.

Featured-Image
3.758 calon jemaah haji asal Kalimantan Selatan sudah melunasi Bipih. Foto: bakabar.com/Hasan

bakabar.com, BANJARBARU - Kuota haji di Kalimantan Selatan hampir dipastikan terpenuhi, setelah 3.758 orang melunasi Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) di hari terakhir masa pelunasan tahap kedua, Selasa (26/3).

Dalam tahap pertama, tercatat 3.379 jemaah melunasi Bipih sebesar Rp56 juta. Adapun di tahap kedua, sedikitnya 379 jemaah haji yang juga melakukan pelunasan.

"Memang akumulasi pelunasan tahap pertama dan kedua belum mencapai kuota sebanyak 4.071 orang," papar Kepala Kanwil Kementerian Agama Kalsel, Muhammad Tambrin, Selasa (26/3).

"Namun kalau menyesuaikan aturan, kekurangan akan diisi oleh jemaah haji cadangan yang telah melunasi Bipih," imbuhnya. 

Hampir dipastikan kuota 4.071 orang tersebut terpenuhi, mengingat sudah 399 jemaah haji cadangan yang melakukan pelunasan.

"InsyaAllah jumlah jemaah haji Kalsel dapat terpenuhi sesuai dengan kuota yang diberikan," tegas Tambrin.

Selanjutnya calon jamaah haji yang sudah melunasi Bipih, juga diminta terus menjaga kesehatan jasmani dan rohani, serta mempelajari cara ibadah haji dan sebagainya.

Sesuai dengan Rencana Perjalanan Haji (RPH) 1445 Hijriah/2024 Masehi, jemaah haji asal Indonesia akan diberangkatkan ke Arab Saudi mulai 12 Mei 2024 mendatang.

Editor


Komentar
Banner
Banner