Nasional

Dinilai Berdedikasi Tinggi, ASN di Polres Banjarbaru Dihadiahi Umrah

Seorang ASN yang mengabdi di Polres Banjarbaru mendapatkan hadiah umrah dari Kapolres, AKBP Dody H Kusumah.

Featured-Image
ASN yang mengabdi di Polres Banjarbaru dapat hadiah umrah. Foto: Polres Banjarbaru

bakabar.com, BANJARBARU - Seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) yang mengabdi di Polres Banjarbaru, Raihanah, mendapatkan hadiah umrah dari Kapolres AKBP Dody H Kusumah.

Raihanah yang mengabdi sejak 2003 lalu, dianggap mempunyai dedikasi tinggi selama bertugas di Polres Banjarbaru.

"Tentu saja saya sangat bahagia mendapatkan hadiah. Apalagi berupa hadiah berangkat umrah. Saya sama sekali tidak menyangka," ungkap Raihanah kepada bakabar.com, Kamis (18/1).

Diketahui Raihanah merupakan satu-satunya personel non Polri yang mendapatkan hadiah tersebut di Polres Banjarbaru. 

"Saya sangat bersyukur. Baru sekarang saya merasakan bahagia tak terhingga," imbuh perempuan berusia 50 tahun itu.

Sesuai dengan jadwal, Raihanah berangkat ke Tanah Suci seusai pelaksanaan Operasi Mantap Brata. Dalam rombongan ini, juga berangkat Kasatintelkam Iptu Didik Sulityanto, Aiptu Romi Purnama dan Aipda Arvan Seran.

"Ini kejutan istimewa kepada porsonel yang telah menorehkan beragam prestasi," sahut Dody Harzah Kusumah.

"Mereka yang diberikan penghargaan telah menunjukkan dedikasi, loyalitas, dan kinerja baik," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner