Kalsel

Diduga Korsleting Listrik, Kapal Nelayan di Tanbu Terbakar

apahabar.com, BATULICIN – Satu unit kapal milik nelayan di Jalan Padat Karya RT 04, Desa Barugelang,…

Featured-Image
Kapal milik nelayan di Kusan Hilir, Tanah Bumbu terbakar. Foto-Damkar Kusan Hilir.

bakabar.com, BATULICIN – Satu unit kapal milik nelayan di Jalan Padat Karya RT 04, Desa Barugelang, Kecamatan Kusan Hilir, Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu), terbakar, Minggu (03/01/2021) dini hari.

Diketahui kapal tersebut milik Asseriansyah seorang nelayan warga setempat.

Kebakaran itu sementara ini diduga akibat korsleting listrik pada bagian dek kapal.

“Ya benar dini hari tadi sekira pukul 01.30 kapal milik Asseriansyah terbakar,” ungkap Danru Damkar Kusan Hilir, M Taufik Rahman, kepada bakabar.com, Minggu (03/01) pagi.

Taufik menerangkan kapal milik Asseriansyah terbakar saat sedang sandar dan dalam tahap perbaikan (Dok) sehari sebelumnya.

“Dugaannya korsleting listrik pak, sebelum terbakar kapalnya habis tahap perbaikan atau Dok pada siang kemarin,” terangnya.

Beruntung api tidak sempat membesar hingga membakar ke seluruh bagian kapal.

Namun akibat kejadian tersebut kerugian pemilik kapal mencapai ratusan juta rupiah.

“Beruntung tim bergerak cepat. Jadi yang sempat terbakar cuman bagian kamarnya saja. Itupun taksiran kerugiannya sekira Rp 300 juta,” tutur Taufik.

Taufik menambahkan pihaknya juga sudah memberitahukan kejadian dini hari tadi ke pihak kepolisian setempat.

Komentar
Banner
Banner