Kalsel

Demi Kesembuhan Echa Si Putri Tidur, RS Ansari Saleh Bentuk Tim Dokter Spesialis

apahabar.com, BANJARMASIN – Rumah Sakit Ansari Saleh Banjarmasin membentuk tim khusus demi penyembuhan Siti Raysa Maranda…

Featured-Image
Echa Si Putri Tidur bersama ayahnya. Foto-Ist

bakabar.com, BANJARMASIN – Rumah Sakit Ansari Saleh Banjarmasin membentuk tim khusus demi penyembuhan Siti Raysa Maranda yang dijuluki Si Putri Tidur.

Direktur Utama RS Ansari Saleh, Dr dr. Izaak Zoelkarnain, mengungkapkan pihaknya sudah menyiapkan tiga dokter spesialis untuk mendiagnosa penyakit Echa.

“Untuk diagnosa pasti. Kita masih dalam pencarian. Makanya di RS kita bentuk tim dokter yang berkompeten,” kata dr Izaak kepada bakabar.com, Jumat (9/4) sore.

Anggota tim dokter itu terdiri dari dokter spesialis yang berkaitan dengan otak dan sistem saraf (neurologis), ilmu kesehatan anak (pediatri) serta ilmu kesehatan jiwa dan perilaku (psikiatri).

“Kemungkinan dokter spesialis bertambah terbuka lebar,” katanya seraya menambahkan untuk metode penyembuhannya, Izaak menyebut tergantung dari hasil diagnosa tim dokter tersebut.

Dalam waktu dekat Rumah Sakit Ansari Saleh Banjarmasin akan meminta orang tua Echa membawa anaknya ke rumah sakit untuk dirawat secara intensif.

Sebelumnya, ayah Echa, Mulyadi, curiga penyebab anaknya mengalami hipersomnia karena kecelakaan yang terjadi pada 2017 silam.

Saat itu Echa berada di depan rumah dan ditabrak oleh pengendara motor. Lokasi rumahnya berada di kawasan Jalan Pangeran, Kelurahan Pangeran, Banjarmasin Utara.

"Saya khawatirnya sarafnya kena, tapi setelah diperiksa tidak ada apa apa," pungkasnya.

Sederet perawatan dilakukan untuk penyembuhan buah hatinya yang kala itu duduk di bangku SMP. Mulai dari Rontgen, CT Scan, MRA, dan lainnya.



Komentar
Banner
Banner