Berita Barito Kuala

Data Sementara Korban Kebakaran di Belawang Batola, Belasan Jiwa Terdampak

Sedikitnya 6 rumah terdampak dalam kebakaran hebat di Rt 04 Desa Belawang, Kecamatan Belawang, Barito Kuala (Batola), Kamis (3/8) malam.

Featured-Image
Asap putih mengepul dari puing-puing rumah yang terbakar di Desa Belawang, Kamis (3/8) malam. Foto: Relawan

bakabar.com, MARABAHAN - Sedikitnya 6 rumah terdampak dalam kebakaran hebat di RT 04 Desa Belawang, Kecamatan Belawang, Barito Kuala (Batola), Kamis (3/8) malam.

Berdasarkan data sementara yang dihimpun aparat desa setempat hingga pukul 23.00 Wita, rumah yang terdampak mengalami kerusakan bervariasi dari berat hingga ringan.

5 rumah diidentifikasi rusak berat masing-masing ditempati Abdul Rahman, Nur Asyiah, Saruji, Ratna dan sebuah rumah kosong.

Sementara rumah yang ditempati Rohani diidentifikasi mengalami rusak ringan.

Baca Juga: Kebakaran Hebat di Belawang Batola, Relawan Pemadam Kesulitan Pasokan Air

Akibat kebakaran tersebut, 13 jiwa terdampak. Namun demikian, jumlah korban terdampak masih mungkin bertambah lantaran proses identifikasi masih dilakukan.

Demikian pula penyebab kebakaran, karena Unit Inafis Polres Batola dan Polsek Belawang masih melakukan pemeriksaan.

Kebakaran itu sendiri mulai terjadi sekitar pukul 20.30 Wita. Kejadian ini pun langsung direspons relawan pemadam kebakaran.

Selain dari Marabahan, Anjir dan Alalak, beberapa relawan pemadam Banjarmasin juga berangkat menuju lokasi kejadian.

Editor


Komentar
Banner
Banner