News

Dahsyat, Puting Beliung Rusak 95 Rumah di Kabupaten Banjar

apahabar.com, MARTAPURA – Puluhan rumah rusak usai disapu angin puting beliung di Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan…

Featured-Image
Rusak warga rusak akibat diterjang puting beliung di Kecamatan Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar. Foto-istimewa.

bakabar.com, MARTAPURA – Puluhan rumah rusak usai disapu angin puting beliung di Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan (Kalsel).

Puting beliung terjadi saat hujan deras disertai angin sangat kencang Senin (28/2) sore.

Data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Banjar mencatat 95 rumah terdampak dengan kerusakan bervariasi.

“Total 95 rumah yang rusak di 5 desa Kecamatan Sungai Tabuk. Rusak berat 23 rumah, sedang 10 rumah, dan ringan 62 rumah,” ujar Kepala BPBD Banjar Ahmad Solhan, Selasa (1/3).

Tercatat, 5 desa tersebut yakni Desa Pemakuan, Desa Sungai Tabuk Keramat, Lok Buntar, Sungai Bangkal, dan Pembantanan.

Sedangkan di Kecamatan Martapura Barat tercatat satu rumah rusak di Desa Sungai Rangas Hambuku.

Solhan menambahkan, sejak pagi tadi sudah dikirim bantuan logistik dan dapur umum untuk penanganan bencana.

“Selanjutnya akan dikeluarkan SK tanggap darurat dari Bupati Banjar, kemudian prosedur langkah-langkah penanganan bantuan dilaksanakan melalui TNI dan Kamtibmas, ini masih diolah drafnya,” ungkap Solhan.

Kepala Desa Pemakuan, Hamdani mengatakan warga sempat berusaha menyelamatkan diri keluar dari rumah dengan anggota keluarganya, karena takut rumah mereka roboh.

“Warga yang rumahnya hancur akibat terjangan angin puting beliung mengungsi ke rumah sanak keluarga dan tetangga,” ujar Hamdani.

Tunggu Arahan Polda Kalsel, Tilang Elektronik Kabupaten Banjar Fokus Sejumlah Titik

Komentar
Banner
Banner