Kalsel

Cukup dengan KIS, Kesehatan Keluarga Lamsani Terjamin

apahabar.com, BARABAI – Sejak terdaftar sebagai peserta program Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) 2019 lalu,…

Featured-Image
Lamsani dan KISnya./Foto: Feri for apahabar.com.

bakabar.com, BARABAI - Sejak terdaftar sebagai peserta program Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) 2019 lalu, Lamsani (51) dapat merasakan berobat secara gratis di fasilitas kesehatan.

Lelaki paruh baya ini mengaku sangat terlindungi dengan adanya JKN-KIS yang Ia miliki.

"Termasuk juga keluarga saya. Istri dan kedua anak saya semuanya sudah terdaftar menjadi peserta BPJS Kesehatan yang gratis dari pemerintah," ujar Lamsani belum lama tadi.

Status kepesrtaan keluarga Lamsani terdaftar pada segmen Penduduk yang Didaftarkan oleh Pemerintah Daerah (PD-Pemda) Kabupaten Hulu Sungai Tengah.

"Kami sekeluarga merasa sangat beruntung karena ditanggung oleh pemerintah, karena pada akhirnya saya selalu memiliki perlindungan kesehatan tanpa membayarkan iuran setiap bulan," aku Lamsani.

Lamsani mengaku selama ini KIS sangat membantu keluarganya untuk memperoleh pelayanan kesehatan di puskesmas untuk memeriksakan kesehatannya.

"Memang saya dan istri hanya sesekali periksa kesehatan saja di puskesmas, anak-anak juga belum pernah menggunakan tapi sudah terdaftar JKN-KIS," ucapLamsani.

Lamsani dan keluarga terdaftar di fasilitas kesehatan tingkat pertama (FKTP) Puskesmas Kambat Utara Kecamatan Pandawan Hulu Sungai Tengah (HST). Lokasimya tidak jauh dari tempat tinggalnya di Desa Walatung.

"Jarak dari rumah saya ke puskesmas sekitar 8-10 menit saja, jadi kalau mau berobat cukup dekat. Alhamdulillah, pemerintah mempetakan dan mendaftarkan penduduknya sesuai dengan tempat terdekatnya sehingga kalau sewaktu waktu sakit bisa langsung periksa," kata Lamsani.

Pria yang sehari-hari memiliki kesibukan bertani ini merasa kehadiran pemerintah untuk menjamin haknya mendapatkan jaminan kesehatan sudah sangat nyata.

"Mulai dari kami terdaftar sekeluarga, puskesmasnya dekat dengan rumah, jaminan pelayanannya jelas, itu sangat kami rasakan kemudahannya. Jadi saya juga sangat berterima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah," ucap Lamsani.

Berobat pakai KIS, kata Lamsami sangat mudah. Dia cukup datang ke puskesmas saja atau FKTP yanh terdaftar.

"Kami merasa sangat beruntung karena dengan KIS ini kami bisa berobat secara gratis di puskesmas, tidak hanya sekali saja, dan selalu dijamin," tutup Lamsani.



Komentar
Banner
Banner