Kalsel

Cerita Suharyanto, Warga Banjarmasin yang Rutin Donor Darah untuk Kesehatan

apahabar.com, BANJARMASIN – Banyak keuntungan dan manfaat melakukan donor darah, misalnya yang dirasakan warga Kota Banjarmasin,…

Featured-Image
Donor darah di kantor Palang Merah Indonesia (PMI) Banjarmasin. Foto: Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN – Banyak keuntungan dan manfaat melakukan donor darah, misalnya yang dirasakan warga Kota Banjarmasin, Suharyanto ini.

Menurutnya donor darah adalah perbuatan yang mulia. Dengan memberikan darah bagi mereka yang membutuhkan, Yanto bisa membantu menyelamatkan seseorang dan kesehatannya sendiri.

Contoh, bagi Yanto donor darah menghindari dari risiko penyakit gangguan jantung, kanker dan masalah pembuluh darah.

"Kita dapat membantu menyelamatkan nyawa orang lain, membantu mendeteksi adanya penyakit serius, membantu mendapatkan berat badan ideal," ujar pria 36 tahun ini.

Yanto sendiri mengakui rutin melakukan donor darah tiga bulan sekali. Dirinya memiliki golongan darah 0+.

Lokasi donor darahnya tidak berubah, tetap di Palang Merah Indonesia (PMI) Banjarmasin, Jalan S Parman, Banjarmasin Tengah yang melayani kegiatan 1×24 jam.

Hal yang sama juga dilakukan oleh anggota Komunitas Kalsel Peduli. Yanto merupakan Ketua Komunitas Kalsel Peduli.

"Salah manfaat yang saya rasakan adalah badan terasa bugar, dan berat badan ideal," ucapnya.

Selain itu, ia menerangkan donor darah secara rutin tidak hanya berdampak pada kesehatan, tapi juga untuk bersedekah sehingga memberikan manfaat kesehatan bagi penerima.

"Saya agar masyarakat rutin melaksanakan donor darah selain membantu ketersediaan stok darah di PMI, tapi di sisi lain donor darah merupakan salah satu bentuk sedekah," pungkasnya.

Komentar
Banner
Banner