Tak Berkategori

Cegah Anak Putus Sekolah, Ketua GNOTA HSS Beri Bantuan Pendidikan

apahabar.com, KANDANGAN – Sebanyak 274 sekolah di Hulu Sungai Selatan (HSS) mendapat bantuan perlengkapan sekolah dari…

Featured-Image
Ketua GNOTA HSS, Hj Isnaniah Achmad Fikry, bersama Kepala Dinas Pendidikan menyerahkan bantuan kepada para siswa tingkat sekolah dasar (SD) dan sekolah tingkat pertama (SMP), Rabu (28/4). Foto: Istimewa

bakabar.com, KANDANGAN – Sebanyak 274 sekolah di Hulu Sungai Selatan (HSS) mendapat bantuan perlengkapan sekolah dari Gerakan Nasiaonal Orang Tua Asuh (GNOTA) setempat.

Ketua GNOTA HSS, Hj Isnaniah Achmad Fikry, bersama Kepala Dinas Pendidikan menyerahkan bantuan kepada para siswa tingkat sekolah dasar (SD) dan sekolah tingkat pertama (SMP), Rabu (28/4).

“Tujuan dari bantuan perlengkapan ini, agar para siswa bisa fokus dalam belajar serta bisa menyelesaikan pendidikan hingga ke tingkat yang lebih tinggi,” kata Isnaiah.

Bantuan tingkat SD, yag diserahkan GNOTA HSS kepada 612 siswa dari total 239 Sekolah Dasar yang ada di HSS. Sementara untuk tingkat SMP sebanyak 160 siswa dari 35 SMP yang ada yang mendapatkan bantuan perlengkapan sekolah.

Isnaniah juga bilang, penyerahan bantuan perlengkapan sekolah dari GNOTA ini dilakukan secara bertahap, selama 3 hari dimulai dari 26 April 2021, untuk Kecamatan Kandangan.

Selanjutnya Angkinang, Telaga Langsat, Sungai Raya, Simpur dan Kalumpang pada 27 April. Kemudian untuk Kecamatan Daha Utara, Daha Barat, Daha Selatan, Padang Batung dan Loksado diserahkan pada 28 April.



Komentar
Banner
Banner