Fungsi Keyless

Cara Kerja Keyless pada Motor, Perangkat Buat Hidupkan Mesin Tanpa Perlu Kunci

Beberapa motor keluaran terbaru kini sudah menyematkan fitur penguncian yang canggih atau dikenal dengan keyless, sehingga pengendara tak perlu masukkan kunci.

Featured-Image
Ini Lah Beberapa Fitur Keyless, Agar Pengguna Lebih Paham cara Kerja Keyless (foto; ABS/apahabar.com)

bakabar.com, JAKARTA - Beberapa sepeda motor keluaran terbaru kini sudah menyematkan fitur penguncian yang canggih atau dikenal dengan keyless (smart key system), sehingga pengendara tak perlu memasukkan kunci ke lubang layaknya motor biasa.

Meski teknologi ini belum sepenuhnya diaplikasikan pada sepeda motor, namun mau tidak mau mendorong untuk membawa babak baru pada industri roda dua, terkhusus dalam negeri. Kebiasaan menggunakan motor pun kini berubah.

Pemilik motor tak perlu lagi memasukkan anak kunci ke dalam lubang, dan memutarnya untuk menyalakan, kini kunci cukup ditempatkan di saku celana atau di tas.

Baca: Elon Musk Perkenalkan Robot Manusia Pertama Senilai Rp300 Juta

Selain menawarkan kepraktisan dan unsur kecanggihan, fungsi lain adalah memberikan keamanan, khususnya dari tindak pencurian.

Benefit yang lain, tak ada lagi kasus anak kunci patah atau terlepas dari lubang ketika motor dikendarai.

Senior Technical Advisor PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Slamet Kasianom menjelaskan ketika remote aktif dan tersimpan dalam jarak tertentu sinyal remote akan terus terhubung dengan receiver (smart control unit), hal ini juga bisa menyebabkan aki mengalami tekor.

"Biasanya dia (remote) akan terhubung dalam jarak 80 cm. Kan kebiasaannya orang sering taruh remote di konsol boks, ini akan terus-terusan mengirim sinyal. Kalau tidak digunakan dalam waktu lama sebaiknya dimatikan saja remote-nya," kata Slamet dalam keterangannya dikutip Selasa (4/10)

Cara Kerja dan Manfaat Keyless Motor

Cara kerja keyless motor memang tergolong simpel. Anda tidak lagi menggunakan kunci manual saat menghidupkan dan mematikan kendaraan.

Pertama posisikan remote control dekat dengan motor, lalu tekan bagian tombol yang memiliki lambang gambar kunci, hingga indikator remote menjadi warna hijau.

Baca: Gaikindo Siap Gelar Pameran JAW 2023 dengan Konsep Automotive X Lifestyle

Hal ini menandakan remote sudah terhubung dengan motor, kemudian tekan bagian tombol starter satu kali.

Setelah ditekan, akan muncul suara dan indikator kunci di bagian panel motor, dan untuk menyalakan mesin, putar bagian kenop ke arah i atau ignition, selanjutnya starter motor seperti biasa.

Adapun manfaat dari keyless sepeda motor, yaitu sebagai sistem keamanan yang membantu memudahkan Anda dalam mengunci kendaraan secara jarak jauh.

Bahkan, mampu mengatur alarm tanpa harus melakukan setting ulang. Sebenarnya masih banyak manfaat dari fitur keyless sepeda motor.

Memiliki Sistem Keamanan

Penggunaan fitur keyless tidak hanya bisa Anda lihat dari cara kerjanya saja. Namun ada banyak manfaat yang bisa pengguna dapatkan dari cara kerja keyless motor.

Adanya fitur yang satu ini juga membantu sistem keamanan jauh lebih baik, di mana pemilik bisa memanfaatkan adanya alarm pada motor, sehingga akan jauh lebih aman dari pencurian sepeda motor yang sering terjadi.

Praktis

Fitur yang satu ini hadir untuk memudahkan bagi setiap pengemudi ketika hendak mengoperkan kendaraannya.

Adanya fitur keyless memudahkan pengoperasian tanpa harus menggunakan kunci fisik.

Kini cukup dengan menekan tombol remote keyless, maka sistem akan bekerja sesuai yang Anda inginkan.

Kemudahan semakin terasa karena Anda juga bisa mematikan atau mengunci motor melalui jarak jauh sekalipun.

Editor
Komentar
Banner
Banner