bakabar.com, BANJARBARU - Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Dinas Perhubungan setempat telah menyiapkan Bus Rapid Transid (BRT) Banjarbakula atau Bus Tayo rute Banjarbaru-Kiram selama pelaksanaan Kemah Bela Negara.
Bus Tayo rencananya akan mulai beroperasi pada 10-16 Juli nanti.
"Empat bus tayo kami siapkan untuk melayani peserta atau pengunjung Kemah Bela Negara," kata Kadishub Kalsel, Fitri Hernadi, Kamis (6/7/2023).
Rencananya kata Fitri, bus tersebut akan beroperasi dari Kiram Park-Terminal Simpang 4 Banjarbaru.
"Jadwal keberangkatan 5 kali dalam sehari, yakni dari pukul 08.00, 10.00, 12.00, 14.00 dan 16.00 Wita," ujar Fitri.
Peserta Kemah Bela Negara tak perlu khawatir, karena Dishub Kalsel menyiapkan angkutan ini dengan gratis.
"Rutenya Banjarbaru-Kiram maupun sebeliknya," imbuhnya.
Meski sebagian armada digunakan untuk kemah bela negara, namun tidak menggangu pelayanan BRT reguler. Ia menyatakan BRT reguler Banjarbaru-Banjarmasin tetap beroperasi seperti biasa.
"Armada yang ada masih mencukupi, jadi operasional reguler tetap berjalan sesuai jadwal," tandas Fitri.