bakabar.com, BANJARMASIN - Sebuah event seni bertaraf internasional telah disiapkan Dinas Kebudayaan Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar) Banjarmasin.
Bertajuk Banjarmasin International Performing Arts (BIPA) 2023, pagelaran ini direncanakan dihadiri seniman mancanegara seperti Spanyol, Lituania, Jepang, Malaysia dan Singapura.
Mereka akan berkolaborasi dengan komunitas seni dari kabupaten/kota di Kalimantan Selatan, maupun provinsi lain. Adapun kegiatan dipusatkan di halaman Balai Kota Banjarmasin sejak 4 hingga 5 September 2023.
"BIPA bukan sekadar hiburan, tetapi pementasan apresiasi. Semua penampilan juga didukung panggung, tata pencahayaan dan sound system terbaik," papar Kabid Kebudayaan Disbudporapar Banjarmasin, Zulfaisal Putera, Kamis (31/8).
Total terdapat 14 penampilan yang akan mengisi panggung BIPA 2023. Setiap penampilan berdurasi 20 menit, baik tunggal maupun grup.
Diketahui BIPA 2023 mengadaptasi Solo International Performing Arts (SIPA). Biasanya digelar di Benteng Vastenburg Solo, SIPA menyuguhkan berbagai seni pertunjukan seperti tari, musik, hingga teater.
"Ini merupakan event bersejarah, karena sebelumnya Banjarmasin belum pernah menggelar panggung seni budaya bertaraf internasional. InsyaAllah kalau berhasil, BIPA akan ditunggu setiap tahun," tegas Zulfaisal.
"Insyaallah bila gelaran ini berhasil, maka bakal menjadi gelaran yang ditunggu-tunggu setiap tahun. Kami juga berusaha berkembang bukan hanya bekerja sama dengan SIPA, tapi juga lembaga lain," pungkasnya.