Pemkab Tabalong

Buka Rapimda KNPI Tabalong, Bupati Anang Minta Tingkatkan SDM Anggota

apahabar.com, TANJUNG – DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Tabalong menggelar Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda)…

Featured-Image
Bupati Tabalong H Anang Syakhfiani memberikan sambutan sekaligus membuka Rapimda KNPI Kabupaten Tabalong. Foto-apahabar.com/Muhammad Al-Amin

bakabar.com, TANJUNG – DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Tabalong menggelar Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) XII, Kamis (27/5) di Gedung Pusat Informasi Pembangunan, Tanjung.

Rapimda KNPI ini bagian awal dari Ikhtiar menyiapkan Musyawarah Daerah (Musda) dan menyusun rencana kerja 5 tahun ke depan.

Bupati Tabalong H Anang Syakhfiani saat membuka Rapimda tersebut memberikan apresiasi kepada KNPI Tabalong ini.

“Apa yang dilakukan KNPI Tabalong ini patut dicontoh organisasi lainnya, sebelum Musda dilaksanakan Rapimda dahulu,” ucapnya.

Selanjutnya Anang mengatakan, menjadi KNPI sekarang tentu sangat berbeda saat KNPI pada 20 tahun lalu, karena dengan duduk manis saja akan terjadi perubahan.

“Untuk menjadi agen perubahan yang baik maka KNPI harus meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) anggotanya dulu,” pesannya.

Dikatakan Anang, dulu peningkatan SDM identik dengan pendidikan formal, sekarang pendidikan formal saja tidak cukup tetapi harus dibarengi pendidikan non formal karena banyak perubahan di sekitar kita yang dipicu kemajuan teknologi informatika.

Pandemi dilihat dari sisi positifnya, orang Indonesia makin melek dengan teknologi informatika.

“Tidak pernah terbayangkan kafe-kafe berdiri di kecamatan-kecamatan, sekarang seperti di Kelua kafe menyediakan wifi gratis,” jelas Anang.

Untuk itulah, pengurus dan anggota KNPI serta pemuda di Tabalong supaya memanfaatkan teknologi informatika.

“Ini juga sebagai persiapan Ibu Kota Negara (IKN) baru akan pindah ke Penajam Paser Utara,Kaltim,” kata Bupati Anang.

Terkait IKN yang akan pindah ke Kaltim, Anang meminta semuanya harus merencanakan dari sekarang, karena Kaltim tidak akan pernah cukup mensuplai pangan.

“Suplai pangan itu satu-satunya adalah Kalsel, dan Tabalong paling dekat. Maka pikirkanlah dari sekarang,” ingatnya.

“Pengurus-pengurus KNPI di kecamatan harus melihat ini, jadi tidak hanya sekedar latihan kepemimpinan, yang lebih penting lagi membuat usaha untuk para pemuda,” tandas Bupati H Anang Syakhfiani.



Komentar
Banner
Banner