lowongan kerja

BPJS Kesehatan Buka Loker untuk 20 Posisi, Cek Info Lengkapnya

BPJS Kesehatan membuka rekrutmen pegawai untuk lulusan S1. Lowongan kerja ini menawarkan 20 posisi.

Featured-Image
BPJS Kesehatan (Foto: dok. pelayananpublik)

bakabar.com, JAKARTA - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan membuka rekrutmen pegawai untuk lulusan S1. Lowongan kerja ini menawarkan 20 posisi yang bakal ditempatkan di kantor pusat dan wilayah kerja di luar Jawa serta Sumatra.

BPJS Kesehatan merupakan badan hukum publik yang bertanggung jawab menyelenggarakan jaminan kesehatan nasional. Ini merupakan salah satu dari lima program Sistem Jaminan Sosial Nasional (SJSN) yang tertuang dalam UU No. 40 Tahun 2004.

Pada November 2022, BPJS Kesehatan kembali membuka lowongan kerja untuk mengisi 20 posisi. Berikut adalah formasi yang tersedia beserta kualifikasinya:

Aktuaria dan Manajemen Risiko

Kualifikasi:

  1. Pendidikan minimal S1 Aktuaria/Statistika/Matematika
  2. Akreditasi Universitas/Prodi minimal B
  3. IPK Minimal 3.00 (PTN) dan 3.25 (PTS)

Analis Data

Kualifikasi:

  1. Pendidikan minimal S1 Teknologi Informasi/Sistem Informasi/Informatika/Teknik Komputer/Statistik
  2. Akreditasi Universitas/Prodi minimal B
  3. IPK Minimal 3.00 (PTN) dan 3.25 (PTS)
  4. Memiliki kemampuan pengolahan data (data mining)
  5. Memiliki kemampuan programming (phyton, R, SQL)
  6. Memiliki kemampuan ilmu statistik
  7. Memiliki pengalaman sebagai AI/ML Developer

Database Administrator

Kualifikasi:

  1. Pendidikan minimal S1 Teknologi Informasi/Sistem Informasi/Informatika/Teknik Komputer/Teknik Telekomunikasi/Teknik Elektro
  2. Akreditasi Universitas/Prodi minimal B
  3. IPK Minimal 3.00 (PTN) dan 3.25 (PTS)
  4. Memahami konsep database SQL Server, antara lain : konfigurasi, backup, restore, tuning, pengaturan hak akses, High Availability, replikasi, troubleshooting
  5. Menguasai bahasa pemrograman SQL Server
  6. Memahami dan dapat melakukan konfigurasi OS Windows Server
  7. Diutamakan mempunyai sertifikasi MCSA SQL Server

HALAMAN
123456
Editor


Komentar
Banner
Banner