Kalsel

Biddokkes Kalsel Terbaik Ke-4, Erwinn: FKTP Yakin Lolos Akreditasi

apahabar.com, BANJARMASIN – Memperoleh nilai akreditasi yang tinggi tentunya menjadi keinginan setiap Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama…

Featured-Image
Kegiatan Workshop akreditasi dan odontogram yang di gagas Bidokkes Polda Kalsel di Hotel Tree Park Banjarmasin. Foto – apahabar.com/Eddy Andriyanto

bakabar.com, BANJARMASIN – Memperoleh nilai akreditasi yang tinggi tentunya menjadi keinginan setiap Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) atau Poliklinik. Hal ini Untuk memperkuat kepercayaan masyarakat dan adanya jaminan berkualitas.

Namun, meraih akreditasi yang tinggi tidak diperoleh dengan serta merta, perlu persiapan jauh-jauh hari sebelum tim Tim Akreditasi Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel)berkunjung dengan menerbitkan Akreditasi Paripurna.

Baca Juga: Susuri Sungai Mantuil, Dandim 1007/Banjarmasin Cek Logistik TMMD Ke-105

Seperti yang dilakukan Bidang Kedokteran dan Kesehatan (BIddokkes) Polda Kalsel saat mematangkan persiapan menuju akreditasi 17 FKTP atau Poliklinik di jajaran Polda Kalsel. Akreditasi tersebut sangat dibutuhkan oleh FKTP. Pasalnya keberadaan akreditasi itu erat kaitannya dengan kelangsungan kerjasama dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan.

“Selain itu, apabila ini tidak terlaksana tepat waktu, izin Poliklinik jajaran Polda Kalsel sebagai garda terdepan pelayanan kesehatan masyarakat Polri akan dicabut oleh Dinas Kesehatan Provinsi Kalsel,” kata Kombes Pol dr Erwinn Zainul Hakim saat berbincang dengan reporter bakabar.com di Hotel Tree Park Banjarmasin, Rabu (3/7/2019).

Mulai dari hal yang terkecil hingga besar, kata Erwin, baik penyiapan tenaga medis dokter dan dokter gigi hingga memberikan pelatihan kepada tenaga non paramedis untuk pembuatan program odontogram.

“Melalui odontogram ini, identifikasi korban bencana yang tertinggal hanya giginya itu akan lebih mudah. Nah harapan saya, kedepannya di KTP dan SIM ada rumus odontogram semacam sidik jari,” tuturnya.

Selaku Kabid Dokkes Polda Kalsel, dirinya memberikan motivasi kepada para peserta workshop agar melakukan yang terbaik sehingga benar-benar siap saat penilaian nanti berikut persiapan administrasi lainnya.

“Seperti pemenuhan kebutuhan alat kesehatan, perbaikan atau renovasi gedung dan penambahan ASN kesehatan,” terangnya.

Erwin yakin, 17 FKTP atau Poliklinik jajaran Polda Kalsel akan lolos verifikasi akreditasi. Salah satu pemicu keyakinan polisi asal Surabaya ini yaitu keberhasilan Biddokkes Polda Kalsel meraih rangking 4 terbaik se Indonesia setelah mendapat penilaian dari tim supervisi kinerja biddokkes.

“Ya kita berhasil menyisihkan 34 Biddokkes Polda se Indonesia. Sehingga prestasi ini menjadi pemicu kita untuk lebih giat atau meningkatkan produktivitas, terutama dalam mempersiapkan segala sesuatu perihal akreditasi ini,” serunya.

Erwin membocorkan, prestasi yang diraih Biddokkes Polda Kalsel tersebut di bidang kinerja. Penghargaan Tersebut diberikan langsung oleh saat Rakernis Pusdokkes se Indonesia di Jakarta Bulan lalu.

“Jadi penilaianya itu meliputi kinerja operasional, pembinaan dan inovasi yang dibuat Biddokkes. Semoga ini bisa semakin ditingkatkan ke depannya, salah satunya lewat workshop akreditasi dan odontogram agar senantiasa bisa update pengetahuan terbaru dan selalu eksis,” pungkasnya.

Baca Juga: Harganas 2019; Acil Odah: Gaungkan Stunting Lebih Keras

Reporter: Eddy Andriyanto
Editor: Aprianoor



Komentar
Banner
Banner