Nasional

Beredar Jadwal Haul ke-19 Guru Sekumpul, Cek Dulu Faktanya

Beredar informasi jadwal Haul ke-19 Abah Guru Sekumpul 2024 di berbagai plafom media sosial. Faknyata info itu hoaks, karena belum ada pengumuman resmi.

Featured-Image
Informasi tidak berdasar atau hoaks tentang jadwal Haul ke-19 Abah Guru Sekumpul terus beredar di media sosial. Foto-apahabar.com/Hendra Lianor

bakabar.com, MARTAPURA - Sedang marak beredar informasi jadwal Haul ke-19 Abah Guru Sekumpul 2024 di berbagai plafom media sosial.

Di antaranya seperti unggahan kalselmaju.official. Foto unggahannya itu berjudul, "Haul Guru Sekumpul 19 Jadi Kalender Event Kalsel 2024, Kadispar Kalsel: Informasi dari Ahli Waris, Untuk Umum Dilaksanakan Hari Minggu 14 Januari 2024".

Belakangan, unggahan tersebut dihapus admin.

Pernyataan serupa juga termuat dalam website berita abdipersadafm.co.id, dalam berita yang berjudul "Haul Guru Sekumpul Kembali Masuk Calender of Event Kalsel 2024".

Info hoaks Haul Guru Sekumpul
Informasi tidak berdasar soal jadwal Haul Guru Sekumpul juga termuat dalam berita abdipersadafm.co.id yang berjudul Haul Guru Sekumpul Kembali Masuk Calender of Event Kalsel 2024, tayang 4 Januari 2024.

Sebelum itu, informasi jadwal haul juga beredar di grup - grup WhatsApp.

Faktanya, hingga kini belum ada pengumuman resmi dari pihak Musala Ar-Raudhah Sekumpul maupun Posko Induk Sekumpul, baik secara langsung maupun lewat media sosial resmi mereka.

Asisten 2 Setda Kabupaten Banjar sekaligus kordinator Haul ke-19 Abah Guru Sekumpul dari Pemkab Banjar, Ikhwansyah, mengatakan sejauh ini belum ada pengumuman resmi terkait tanggal haul.

"Informasi yang beredar di luar sana dipastikan bukan berasal dari Tim Induk Sekumpul," kata Ikhwansyah, Jumat (5/1).

Baca Juga: Bakal Perlancar Arus Jemaah Haul Abah Guru Sekumpul, Jembatan Bahandang Tinggal Diresmikan

Jauh sebelumnya, relawan Posko Induk Sekumpul, H Abdel, memyampaikan bahwa Haul Abah Guru Sekumpul selalu dilaksanakan saat kegiatan rutin Minggu malam (malam Senin).

Kemudian untuk Haul ke-19 tahun 2024 ini, karena 5 Rajab tanggal wafatnya Abah Guru Sekumpul bertepatan Rabu 17 Januari, sehingga ada dua kemungkinan tanggal haul dilaksanakan, yakni 14 Januari atau 21 Januari 2024.

Haji Abdel juga mengingatkan seluruh masyarakat pecinta Abah Guru Sekumpul, agar tidak mudah termakan informasi hoaks.

Baca Juga: Jelang Haul ke-19 Guru Sekumpul, Dishub Kalsel Tambah PJU dan Perbaiki Jalan

Tiap informasi penting bagi masyarakat luas, pasti akan diumumkan lewat media sosial resmi Sekumpul.

Adapun media resmi dari Sekumpul dan Tim Posko Induk yaitu:

Website: www.arraudhah-sekumpul.com

YouTube: Ar_Raudhah TV_Official

Grup dan akun Facebook: Arraudhah Sekumpul

Akun Facebook: Tim Induk Sekumpul.

Akun Instagram: @arraudhah_sekumpul dan @tim_induk_sekumpul.

Editor


Komentar
Banner
Banner