Kalsel

Bekal Adaptasi dengan Masyarakat, Warga Binaan Lapas Banjarmasin Dapat Pembinaan Mandiri

apahabar.com, BANJARMASIN – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banjarmasin terus memberikan pelayanan dan pembinaan kemandirian untuk…

Featured-Image
Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banjarmasin terus memberikan pelayanan dan pembinaan kemandirian untuk warga binaan. Foto: Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banjarmasin terus memberikan pelayanan dan pembinaan kemandirian untuk warga binaan.

Kegiatan tersebut untuk menjadikan warga binaan semakin mandiri dan siap berbaur di masyarakat, setelah menjalani pembinaan di Lapas Banjarmasin.

Pembinaan bertempat di Halaman Luar Lapas Banjarmasin Sarana Asimilasi Edukasi. Warga binaan yang telah dinilai memenuhi syarat dan ditetapkan hampir selesai dalam menjalani masa pidana yang dapat mengikuti pembinaan kemandirian asimilasi luar ini.

"Ini ditujukan agar warga binaan yang akan menyelesaikan pembinaan dapat beradaptasi dengan lingkungan luar yang nantinya akan berbaur langsung dengan masyarakat," ujar Kepala Lapas Banjarmasin, Herliadi, Rabu (26/1)..

Selain itu, Ia mengatakan bahwa untuk mewujudkan fungsi pembinaan yang efektif untuk para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) selama berada di dalam Lapas Banjarmasin.

"Kami akan terus melakukan pembinaan kemandirian bagi warga binaan," ucapnya.

Ia berharap besar kepada WBP akan menjadi pribadi yang berkarakter baik, patuh dan memiliki keterampilan serta kecakapan sebagai bekal mencari nafkah.

"Penghasilan yang halal dan baik setelah bebas dari dalam lapas nantinya," pungkasnya.



Komentar
Banner
Banner