liga 1

Barito Putera Tunjukkan Peningkatan Pesat Jelang Liga 1 2023/2024

Pelatih PS Barito Putera, Rahmad Darmawan mengaku puas dengan progress yang ditunjukkan anak asuhnya selama pemusatan latihan di Yogyakarta jelang Liga 1.

Featured-Image
Suasana latihan PS Barito Putera di Yogyakarta. (Foto: dok. PTLIB)

bakabar.com, JAKARTA - Pelatih PS Barito Putera, Rahmad Darmawan mengaku puas dengan progress yang ditunjukkan anak asuhnya selama pemusatan latihan di Yogyakarta jelang Liga 1 musim 2023/2024.

Rahmad menilai para pemain memperlihatkan peningkatan fisik yang signifikan. Selain itu, chemistry yang ditampilkan oleh anak asuhnya juga sangat baik dalam latihan dan juga laga uji coba. 

"Secara keseluruhan memang ada peningkatan kondisi fisik pemain, yang kedua pemahaman cara bermain dan chemistry mereka di lapangan yang saya inginkan terjadi di luar kegiatan atau aktivitas kita itu," ujar pelatih yang akrab disapa RD tersebut di laman PT LIB. 

Menurutnya, chemistry begitu penting dalam membangun kekompakan dan kerja sama tim jelang menghadapi kompetisi Liga 1 musim depan, yang akan bergulir pada 1 Juli 2023.

Baca Juga: Jelang Liga 1: Erick Thohir Beri Dukungan Penuh Agar Liga 'Naik Kelas'

Selain itu, chemistry di luar lapangan juga penting bagi para pemain Laskar Antasari untuk saling mengenal karakter. 

Hal itu berguna saat menerapkan pola permainan di setiap pertandingan. 

"Itu (chemistry) menjadi bagian penting untuk mereka tahu secara lebih dalam mengenai apa yang diinginkan dari pemain-pemain dalam aktivitas di luar sehingga aplikasi di lapangan akan lebih mudah," jelas mantan pelatih RANS Nusantara itu. 

Barito Putera merupakan salah satu dari sebagian tim yang melakukan pemusatan latihan di Yogyakarta.

Selain Barito, Persebaya Surabaya, Bhayanhkara FC, Persita Tangerang, dan Borneo FC Samarinda juga menggelar TC di Yogyakarta guna persiapan jelang kompetisi Liga 1 musim 2023/2024.

Editor


Komentar
Banner
Banner