bakabar.com, JAKARTA - Calon presiden (capres) Prabowo Subianto memberi bantuan uang tuani senilai Rp5 miliiar dari uang pribadinya untuk masyarakat Palestina yang sedang berperang dengan Israel.
Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, Rosan Roeslani mengatakan bantuan uang tunai tersebut telah direalisasikan.
"Dan dalam kesempatan ini memang pemberian bantuan sebesar Rp5 miliar tunai yang sudah kita realisasikan," ujar Rosan Roeslani saat konferensi pers di Media Center TKN di Jalan Sriwijaya I, Jakarta Selatan, Selasa (28/11).
Baca Juga: Prabowo-Gibran Putuskan Tak Mulai Kampanye Besok
Rosan mengatakan Prabowo punya atensi besar untuk membantu rakyat Palestina, khususnya kepada anak-anak dan ibu-ibu yang terdampak kekerasan militer Israel yang masih terjadi hingga saat ini.
"Sebetulnya ini bukan hanya itu. Beliau juga mengirimkan rumah sakit terapung, dan sudah berjalan juga dengan beberapa negara terkait untuk mendapatkan lintasannya," ujarnya.
Rosan menyebutkan bantuan Prabowo ke Palestina akan terus berlanjut dengan menyalurkannya secara langsung ke pemerintah Palestina atau tak langsung melalui Non Governmental Organization (NGO).