bakabar.com, PELAIHARI – Bagikan sembako ke warga terdampak pandemi Corona, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Tanah Laut Provinsi Kalimantan Selatan Arkani berpesan agar warga ikuti aturan pemerintah untuk mencegah terjangkit Covid-19.
“Jika tidak penting untuk keluar Tetaplah di rumah untuk sementara waktu. Demi menjaga diri dan keluarga dari wabah ini,” kata H Arkani saat membagikan sembako ke warga bersama pengurus Demokrat di Tala belum lama ini.
Ada 200 lebih paket sembako yang disalurkan DPC Partai Demokrat untuk warga terdampak Covid-19. Sembakp tersebut langsung disalurkan di berbagai kecamatan. Di antaranya Pelaihari, Kintap, dan Batu Ampar.
Menurut ketua Komisi III DPRD Tala ini, beban ekonomi warga menengah kebawah sangat riskan di tengah pandemi Corona. Karenanya dengan sedikit berbagi ini setidaknya bisa mengurangi beban ekonomi warga.
“Semoga sedikit bisa meringankan beban hidup mereka. Warga juga harus waspada membudayakan hidup bersih selalu cuci tangan dan pakai masker,” ujar Arkani.
Arkani berharap, wabah ini tidak berkepanjangan. Sebab, kata dia, jika wabah berkepanjangan yang dihadapi masyarakat bukan hanya ancaman virus, tapi juga ancaman kelaparan. Lantaran penghasilan tidak bekerja.
"Karena itu marilah dibulan suci Ramadhan kita berdoa semoga Allah menghilangkannya wabah segera berakhir, sehingga kita dapat melaksanakan ibadah dan kegiatan rutin normal seperti biasa. Semoga berkah," terangnya.
Selain sembako, DPC Demokrat Tanah Laut juga membagikan masker ke warga, PAC dan Ranting serta gotong royong melakukan penyemprotan disinfektan.
Reporter: Ahc14Editor:Muhammad Bulkini