bakabar.com, BATULICIN – Bagian tubuh manusia kembali ditemukan di Pantai Alle-Alle, Kecamatan Pulau Laut Selatan, Kotabaru, Jumat (29/9) sore.
Bagian tubuh itu ditemukan Pos SAR Kotabaru sekitar pukul 17.33 Wita. Diduga bagian tubuh ini berasal dari korban KM Teman Niaga yang tenggelam di Selat Makassar.
“Telah ditemukan bagian tubuh berupa kaki kiri,” ungkap Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Banjarmasin, Al Amrad, melalui Kasubsi Operasi dan Siaga, Amri Zuna Kurniawan, Jumat (2/9) malam.
Penemuan bagian tubuh itu berawal dari informasi masyarakat kepada SAR Kotabaru yang sedang melakukan penyisiran di sekitar Tanjung Seloka Kotabaru.
“Kami belum bisa memastikan identitas maupun jenis kelamin dari bagian tubuh yang ditemukan,” jelas Amri Zuna.
Baca juga:Identitas Jenazah Kedua Korban KM Teman Niaga Terungkap
Baca juga:BREAKING! Warga Temukan Potongan Tubuh di Desa Alle-Alle Kotabaru
Temuan itu sudah dievakuasi ke Puskesmas Tanjung Seloka, sebelum dibawa ke RSUD dr Andi Abdurrahman Noor Batulicin.
Sebelumnya bagian tubuh manusia juga ditemukan oleh warga Desa Alle-Alle di pinggir pantai Dusun Setigi RT 01, Jumat (29/9) pagi.